Bakrie Amanah Bagikan Paket Lebaran Di Sumedang

IMG_20220427_103641 (Foto : )

Ribuan Paket Lebaran Dibagikan Saat Acara Bakti Sosial Keluarga Bakrie digelar di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Bupati Sumedang, Jawa Barat, Doni Ahmad Munir mengapresiasi dan mengucapan terimakasih kepada Keluarga Besar Bakrie yang telah menggelar Bakti Sosial Festival Ramadan 1443 H melalui Bakrie Amanah, Lembaga Amil Kelompok Usaha Bakrie dengan Suport penuh dari Energi Mega Persada dan Bakrie Kalila Investment.Hal ini diucapkan Doni saat membuka acara Festival Ramadan dan penyerahan santunan kepada Yatim Piatu, Du’afa dan kaum disabilitas yang dilaksankan di Desa Sukaratu, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (25/4/2022).“Kami sangat bersyukur dengan adanya bantuan santunan lebaran dari Keluarga Besar Bakrie sehingga semuanya dapat berbahagia merayakan lebaran nanti,” ucap Doni.Doni menambahkan, kegiatan sosial Bakrie Amanah benar benar sangat membantu warganya dalam menghadapi lebaran terlebih juga menggelar kegiatan Vaksinasi dalam acara tersebut."Saya doakan semoga Kelompok Usaha Bakrie semakin sukses dan maju serta selalu memberikan kemanfaatan bagi masyarakat dengan membaktikan dirinya untuk negeri,” tambahnya.Perlu diketahui, Kabupaten Sumedang menjadi salah satu lokasi yang dipilih Keluarga Besar Bakrie untuk menggelar kegiatan sosial dengan membagikan santunan lebaran berupa kain sarung, beras, uang tunai, baju Koko dan mukena juga kursi roda.Menurut Sinta, perwakilan keluarga besar Bakrie yang didampingi Setiadi Ihsan, General Manager Bakrie Amanah menyebutkan, pihaknya memilih Kabupaten Sumedang dan memusatkan kegiatan sosialnya di kecamatan Darmaraja karena meruapakan daerah berdampak akibat genangan waduk Jati Gede.“Kami pilih Darmaraja karena merupakan daerah terdampak genangan waduk Jati Gede serta daerah pinggiran yang cukup sulit mengakses bantuan selama ini,” ujarnyaMenurut Sinta, untuk Sumedang Keluarga Bakrie menebar ribuan Paket Lebaran yang berisi 4000 kain sarung, 500 paket beras, 400 penerima santunan uang tunai serta baju Koko dan mukena juga satu unit kursi roda bagi penyandang disabilitas.“Seluruhnya kami menyentuh penerima manfaat pada kegitan Bakti sosial Ramadan ini sebanyak 11.000 orang berada ditiga kabupaten yaitu Sumedang, Garut dan Cianjur,” paparnya.Acara bertajuk Festival Ramadan untuk Negeri juga diisi dengan hiburan bersama warga dan tetap menjaga protokol kesehatan.