Mantra Rahasia Dibalik Kesuksesan Timnas Sepakbola Putri Indonesia

Mantra Rahasia Dibalik Kesuksesan Timnas Sepakbola Putri Indonesia
Mantra Rahasia Dibalik Kesuksesan Timnas Sepakbola Putri Indonesia (Foto : )
www.antvklik.com
- Timnas sepakbola putri Indonesia sukses meraih kemenangan besar di laga perdana. Berhadapan dengan Maladewa di babak penyisihan Grup A, timnas sepakbola putri Indonesia menang telak, 6-0 di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang.Berlatih intensif sejak 6 bulan lalu, timnas sepakbola putri Indonesia bermain menyerang sejak awal laga. Mayang dan kawan-kawan begitu dominan di laga perdana ini.

Jalannya Pertandingan Timnas Sepakbola Putri Indonesia vs Maladewa

Timnas sepakbola putri Indonesia mencetak gol perdana, saat laga masuk menit 10, lewat sundulan Zahra Musdalifah.Indonesia menambah keunggulannya pada menit 13. Berawal dari pelanggaran yang dilakukan pemain Maladewa, wasit pun menghadiahkan tendangan dari titik penalti untuk Indonesia. Mayang ZP yang menjadi eksekutor pun sukses menambah keunggulan Indonesia, menjadi 2-0.Tertinggal, Maladewa justru makin sulit keluar dari tekanan. Justru timnas sepakbola putri Indonesia yang kembali menciptakan gol. Kali ini lewat pemain senior, Yudith Herlina Sada, pada menit 30. Kedudukan 3-0 untuk keunggulan Indonesia bertahan hingga turun minum.Di babak kedua, Indonesia main semakin ngotot. Sementara tim Maladewa dipaksa main setengah lapangan. Sayang, usaha Maladewa untuk meredam permainan timnas sepakbola putri Indonesia masih belum membuahkan hasil. Justru Indonesia berhasil menambah gol, saat pertandingan masuk menit 55 lewat tembakan Mayang ZP.Disisa waktu pertandingan, Indonesia berhasil menambahkan dua gol lagi, masing-masing dari Jesella Arifya Sari dan Zahra. Indonesia menang 6-0 atas Maladewa.

Yel-Yel Pembangkit Semangat Timnas Sepakbola Putri Indonesia

Selain kerja keras berlatih intensif selama enam bulan, ternyata ada rahasia dibalik kemenangan perdana Garuda Pertiwi. Pada sesi latihan terakhir sebelum menghadapi Maladewa, tim besutan Satia Bagdja Ijatna ini meneriakan yel-yel untuk membakar semangat para pemain.Seolah mantra sihir, yel-yel yang diteriakan oleh penggawa Garuda Pertiwi ini menjadi suntikan semangat bagi para pemain. Terbukti, yel-yel ini sukses mendongkrak mentalitas skuad.Menurut pelatih, kemenangan telak atas Maladewa di laga perdana ini, menjadi modal utama untuk lolos dari fase grup. Selanjutnya, timnas sepakbola putri Indonesia akan berhadapan dengan China Taipei. *(thomas satiri-yudi gucci-victor ardiansyah)

Susunan Pemain