CLS Knights Indonesia Takluk Di Kandang Alab Pilipinas

cls knights
cls knights (Foto : )
www.antvklik.com
- CLS Knights Indonesia asuhan Koko Herus Setyo Nugroho takluk 84-67 atas tuan rumah San Miguel Alab Pilipinas dalam lanjutan ASEAN Basketball League (ABL), musim 2017-18 yang di gelar di Caloocan Sports Complex, Philipina, Rabu (21/3).Alab Pilipinas langsung menggebrak di kuarter pertama 24-12 menjadi miliknya, namun di kuarter berikutnya CLS Knights unggul satu poin  21-20, tapi secara keseluruhan tuan rumah menutup babak pertama dengan kemenangan 44-33.Didukung oleh para fans fanatiknya, Alab Pilipinas kembali bermain kesetanan dibabak kedua. Boby Ray Parks jr, memimpin rekan-rekannya untuk meraih total 40 angka di dua kuarter penghabisan, sementara CLS Knights mencetak 34 angka saja.Ray Parks, Anak legenda pemain PBA yang juga mantan pemain Aspac di era Kobatama, Bobby Parks,  menjadi bintang kemenangan Alab Pilipinas di laga ini.  Total 21 poin dicetaknya dilaga malam kemarin.Sementara Brian Williams seperti biasa melakukan tugasnya dengan baik. Total 19 angka dan 18 rebound (double-double) dapat dikemasnya, tapi itu belum cukup untuk menolong timnya meraih satu kemenangan dari tiga kali pertemuan atas tim Filipina ini.Pemain lokal Arif Hidayat sebenarnya juga bermain baik. Ia dapat mengemas delapan poin selama 23 menit dimainkan. Enam poin yang diraih melaui tembakan tiga angka. Arif yang disiapkan untuk musim berikutnya mengaku banyak belajar dari pertandingan ini.“Start kami diawal kurang bagus terutama lini pertahanan. Mereka juga bermain semangat dengan dukungan fansnya yang sangat fanatik. Sebenarnya kita juga semakin semangat ditonton oleh fans yang begitu banyak seperti suporter bola di Indonesia, Sayangnya kita terlambat panas di kuarter pertama,”komentar Arif Hidayat.“Kita sudah berusaha melakukan beberapa adjustment dan mencoba bangkit kembali di kuarter selanjutnya. Sayangnya kami tidak bisa menyamai lawan sampai akhir game, tapi kami memetik pelajaran dari game ini,” kata Koko Heru Setyo Nugroho dalam keterangan resminya.CLS Knights akan menjalankan laga terakhirnya kembali melawan Alab Pilipinas pada tanggal 25 Maret mendatang.