Sinopsis Kun Fayakun ANTV Eps 86: Gara-Gara Mertua Gila Harta

Sinopsis Kun Fayakun ANTV 10 Oktober 2018 eps 86: Gara-Gara Mertua Gila Harta, Ku jalani Pesugihan Tanam Kepala Kambing. DEDEN (33) pedagang sate yang selalu ir
Sinopsis Kun Fayakun ANTV 10 Oktober 2018 eps 86: Gara-Gara Mertua Gila Harta, Ku jalani Pesugihan Tanam Kepala Kambing. DEDEN (33) pedagang sate yang selalu ir (Foto : )
www.ANTVklik.com - Sinopsis Kun Fayakun ANTV 10 Oktober 2018 Eps 86. Deden pedagang sate yang selalu iri dan benci pada kesuksesan Nazar, pedagang sate saingannya yang lebih sukses daripada dirinya.
Berbagai dilakukan Deden untuk mengacaukan usaha Nazar, dari membayar preman untuk menghancurkan dagangannya, merampok penghasilannya, sampai menyebar fitnah bahwa Nazar berjualan pake jimat tali pocong.Namun niat jahat Deden ini selalu saja berbuah buruk bagi dirinya. Kesialan menimpanya setiap kali usai mengerjakan niat jahatnya terhadap Nazar. Misalnya digebukin preman, kepatok ular, arau ketabrak mobil. Namun begitu Deden nggak kapok.Anissa istri Deden kerap kali menasehati Deden suaminya. Tapi Deden tak mau mendengarkan. Dan Deden benci banget pada Titin, mertuanya. Titin suka sekali minta uang Deden untuk membeli macem-macem demi kesenangan pribadi.Tapi Deden hanya bisa mendongkok dalam hati. Kalau Deden melawan, menegur Titin, maka Titin akan mengusir Deden keluar dari rumah warisan keluarga Titin. Titin diam-diam menjodohkan Anisa dengan laki-laki kaya, dan menghasur Anisa untuk menceraikan Deden yang kere walau jualan sate.Suatu ketika, Deden mendapat info melakukan penglarisan tanam kepala kambing hitam. Demi melariskan dagangannya. Deden membeli sebuah kambing yang telah dibacai mantra oleh orang pintar, sebelum dipotong kepalanya. Kepala kambing ditanam di halaman rumah. Badannya dibiarkan dimakan jin buto ijo, yang bakal mendampingi Deden selamanya.Sejak menanam kepala kambing di halaman rumah, warga banyak yang membeli sate kambing Deden. Warga tak tahu, saat membuat sate, Deden kerasukan jin buto ijo. Sebelum dibungkus, aau dihidangkan, jin dalam tubuh Deden akan meludahi sate tersebut.Sehingga, saat dimakan rasanya lezat sekali. Penghasilan pun banyak diterima Deden. Bagaimana dengan warung sate Nazar? Sepi. Walau ada pembeli tapi tak sebanyak warga yang beli sate kambingnya Deden. Namun begitu, Nazar tak berkecil hati. Dia sabar.Titin mertuanya Deden bertambah royal, foya-foya, meminta uang dari Deden. Titin pengen beli kalung emas yang baru seharga 5 juta. Deden jelas menolak. Tapi Titin ngotot mengancam akan megusir Deden dari rumahnya.Sampai suatu ketika, Deden dituntut jin buto ijo untuk menyediakan tumbal nyawa anak perempuannya yang baru 7 tahun. Anisa minta tolong Rayyan dan Andra untuk menyelamatkan pengaruh jin yang merasuki Deden. Sehingga yang bersifat buruk, bertambah buruk.Deden pun dipaksa Anisaa melakukan ruqyah. Demi membabaskan Deden dari pengaruh jahat. Deden yang merasa terdesak, akhirnya bersedia. Apalagi Deden nyaris tewas digigit ular, namun diselamatkan Andra. Setelah menceritakan masalahnya, Deden pun diruqyah.Jin buto ijo dalam tubuhnya, melawan. Tapi akhirnya kalah, jin pergi. Deden pun terbebas dari pengaruh jin. Deden merasa lega. Dan kemudian bertaubat ke jalan yang benar.