5 Cara Membuat Donat, Mudah dan Dijamin Enak

Donat
Donat (Foto : Pixabay)

Antv – Cara membuat donat tentunya menjadi salah satu hal yang dicari oleh banyak orang. Sebab donat sendiri adalah cemilan yang sangat populer dan memiliki rasa enak. Teksturnya begitu empuk, dan rasanya yang lezat membuat ketagihan dengan jenis makanan yang satu ini.

Donat ini memang cemilan yang enak juga mudah ditemukan, jenis makanan ini pun bervariasi. Mulai dari donat kentang,, donat pandan, dan masih banyak lagi yang lainnya. Cara membuat donat ini ternyata cukup simpel dan mudah.

Telah banyak sumber referensi resep donat yang bisa kamu coba lakukan di rumah. Selain itu, kamu tak usah khawatir akan donat yang dibuat tidak empuk, sebab cara di bawah ini bisa dilakukan dengan menghasilkan donat yang empuk lho.  

Penasaran bagaimana caranya? Yuk simak ulasannya di bawah ini seperti yang telah dihimpun dari VIVA dan berbegai sumber. 

Cara Membuat Donat yang Enak dan Mudah

Kamu sedang mencari bagaimana cara membuat donat? Yuk simak pembahasan artikel ini sampai tuntas.

 

1.Cara Membuat Donat Simpel

img_title
Donat. (Foto : Pixabay)

 

Cara pertama yang bisa kamu lakukan ialah dengan membuat donat yang sederhana. Resep ini dibagikan oleh akun Instagram Citra Cicit @cemilcantik. Bahan-bahannya pun terbilang sangat mudah didapat lho. 

Bahan:

-18 porsi 

-500 gram tepung terigu 

-Fermipan 1/2 kemasan 

-5 sdm (sendok makan) gula 

-3 sdm susu bubuk 

-2 sdm mentega 

-2 Telor 

-Baking powder 1 sdt (bisa tidak pakai) 

-Meses  

Langkah Membuat:

-Campur Fermipan, 1 sdm gula, air hangat, tunggu sampai berbusa kurang lebih 10 menit.

-Tahap kedua, campurkan semua bahan sampai kalis. Lalu diamkan setengah jam dalam keadaan tertutup sampai mengembang.

-Bentuk adonan donat sesuai yang kamu inginkan.

-Jika sudah, kamu bisa mengorengnya dengan api kecil sampai warna berubah jadi keemasan.

-Kalau sudah tergoreng semua, kamu bisa menghiasnya dengan meses atau bisa juga dengan ditaburi gula halus pada permukaan atasnya.

2. Donat Kukus Siram 

img_title
Donat Kukus Siram. (Foto : VIVA)

 

Berikutnya adalah donat kukus siram, donat yang satu ini sangat enak dengan bahan-bahan yang mudah ditemukan pula.

Bahan:

12 porsi

-250 gram tepung terigu protein sedang (25 sdm) 

-45 gram gula pasir (3 sdm) 

-4 gr ragi (2 sdt) 

-120 ml air es 30 gr margarin (1 sdm) 

-1/4 sdt garam 

-Topping (batang cokelat, meses ceres, keju parut)

Langkah Pembuatan:

-Langkah pertama, campurkanlah tepung terigu, gula pasir, ragi dan air sedikit demi sedikit saja. Kemudian aduk (menggunakan mesin/mixer) dengan kecepatan tinggi sampai setengah kalis.

-Lalu, masukkan margarin dan garam, mixer kembali dengan kecepatan tinggi sampai kalis. Diamkan selama 45 menit dan tutup dengan kain atau plastik wrapping.

-Setelah 45 menit, kempeskan adonan pakai tangan (adon mengguanakan tangan) sebentar saja. Setelah itu, bentuk seperti yang kamu diinginkan. 

-Kalau sudah, masukkan ke dalam wadah yang tahan panas. Tunggu lagi selama kurang lebih 45 menit. Adonan lalu ditutup kembali menggunakan kain atau plastik wrapping yang tadi.

-Sementara itu, panaskanlah kukusan yang sudah disediakan sebelumnya. Setelah menunggu selama 45 menit, adonan didiamkan kemudian kukus selama 10 sampai 15 menit.

-Jika sadah matang, angkat dari kukusan dan dinginkan terlebih dahulu.

-Selain itu, kamu juga siapkan cokelat batang dengan cara dicairkan.

-Tahap terakhir, setelah donat dingin kamu bisa oleskan cokelat yang sudah mencair tadi. Kemudian beri topping meses atau keju sesuai selera.

3. Donat Kentang 

img_title
Donat kentang empuk. (Foto : VIVA)

 

Cara membuat donat berikutnya ialah yang terbuat dari kentang. Tentunya hasil dari donat ini akan empuk juga hasilnya mengembang dengan baik.

Bahan:

-150 gram tepung terigu protein tinggi/ 15 sdm

-100 gram tepung terigu serba guna/ 9 sdm), tepung terigu protein yang sedang 

-40 gram gula pasir/ 3 sdm

-100 gram kentang yang sudah dikukus dan dihaluskan

-1 sdm susu bubuk 

-1 butir telur 

-40 gram mentega 

-1/4 sdt garam yang halus

-1 sdt ragi instant

-1 sdt gula pasir 

-75 ml air hangat

Langkah Pembuatan:

-Siapkan semua bahan-bahan yang sudah ada dan takar dengan pas. 

-Lalu buat biang, siapkan mangkuk dan masukkan ragi serta gula, kemudian masukkan air hangat, diamkan 10 menit atau sampai timbul gelembung pada adonan. 

-Siapkan wadah yang bersih, masukkan terigu dan susu bubuk, kentang, gula dan tak lupa telur. Tuangkanlah semua bahan biang, aduk hingga rata. 

-Berikutnya Uleni sampai setengah kalis, masukkan mentega dan garam yang sudah disedikan.

-Uleni sampai bahan kalis dan elastis. 

-Ambil adonan dan bentuk di wadah, tutup dengan plastik wrap (kain bersih). Biarkanlah bahan tersebut sampai mengembang 2x lipat dari ukuran yang sebelumnya. Diamkan adonan tersebut terlebih dahulu sekitar 40-60 menit. 

-Kemudian setelah itu kempeskan adonan.

-Ambil dan pindahkan ke meja, alasi dengan kertas baking atau bisa pakai silmat, jangan lupa tangan kamu diusapkan ke terigu dulu agar tidak lengket saat menyentuh adonan.

-Pipihkan adonan tersebut.

-Setelah itu, kamu bisa membagi adonan menjadi 8-9 buah (sesuai selera ukurannya). 

-Setelah itu, kamu bulatkan adonan. 

-Di sisi lain, siapkan kertas baking potong kotak dan taburi dengan terigu, simpan bulatan adonan tadi di atasnya. Tujuannya agar mudah untuk dipindahkan saat akan goreng.

-Tahap berikutya, pindahkan adonan tadi ke dalam wadah, tutup pakai kain sedikit lembab.

-Kemudian, diamkan selam kurang lebih 20 menit atau sampai mengembang lagi bahannya. 

-Setelah itu, lubangi dengan alat untuk lubangi donat atau apa saja yang sekiranya memungkinkan. 

-Kemudian kamu bisa langsung menggorengnya. Angkat donat beserta kertas bakingnya tadi, lepas donat dari kertas baking lalu masukkan ke dalam minyak. 

-Kalau bagian bawah sudah berwarna kecokelatan, boleh dibalik, sekali balik saja.

-Goreng sampai matang semua adonan yang telah dibuat.  Kemudian sajikan, jangan lupa untuk diberi topping agar lebih cantik. 

4.Donat Empuk Tanpa Kentang

img_title
Donat Empuk Tanpa Kentang. (Foto : VIVA)

 

Cara berikutnya yang bisa kamu lakukan ialah dengan membuat donat tanpa campuran kentang. Resep yang satu ini dibagikan oleh Nanan Wahyuni dalam akun Instagram @umma.

Bahan:

-250 gram terigu denganprotein tinggi 

-1 butir telur (kuningnya saja)

-1 Sdm susu bubuk

-3 sdm gula yang telah dihaluskan

-2,5 sdm margarin

-Garam 

-120 ml air hangat atau susu cair hangat

-1 sdt ragi (fermipan, dan yang lainnya) 

-1/2 sdm gula

Langkah Pembuatan:

-Langkah pertama yang bisa kamu lakukan ialah dengan melarutkan bahan cair yang terdiri dari ragi, air/susu, dan 1/2 sdm gula, aduk rata dan tutup, biarkan adonan tersebut hingga berbuih banyak. 

-Siapkan wadah dan campurkanlah tepung, gula halus, kuning telur, dan larutan ragi, lalu uleni bahan tersebut hingga setengah kalis. 

-Setelah agak kalis, kamu bisa tambahkan margarin juga garam lalu uleni kembali hingga adonan tersebut kalis elastis. 

-Setelah adonan kalis elastis, bulatkan dan diamkan adonan tersebut hingga mengembang 2x lipat. 

-Agar lebuh cepat, kamu bisa jemur wadahnya dibawah terik sinar matahari atau bisa taruh pada wadah adonannya di atas panci yang telah diisi air panas. 

-Kalau mengembang 2 kali lipat, kempiskan adonan tersebut agar udara yang ada di dalam adonan bisa keluar, kemudian bagi adonan dan bentuk bulat. 

-Taruh adonan donat yang sudah di bulatkan tadi di atas silmat yang sudah ditaburi tepung (tipis saja), tutup kembali dengan kain, biarkan hingga mengembang kembali 2 kali lipat. 

-Setelah adonan tadi mengembang, buka tutupnya dan siapkan minyak yang sudah dipanaskan, bolongi donat tadi dengan alat atau apapun itu, kemudian goreng di api kecil agar tidak mudah gosong.

-Balik satu kali saja, agar tidak menyerap terlalu banyak minyak.

-Kalau sudah matang, kamu bisa mengangkatnya lalu tiriskan. 

-Tahap terakhir, sajikan donat yang sudah digoreng tadi dan siap untuk di santap, jangan lupa kasih meses atau gula bubuk.

5. Donat Kepang

img_title
Donat kepang. (Foto : Pixabay)

 

Cara membuat donat berikutnya yang bisa kamu buat ialah donat kepang. Bentuknya yang unik dan rasanya yang enak, membuat donat yang satu ini cukup digemari.

Bahan:

-250 gram terigu (protein sedang)

-40 gram gula pasir

-1 sdt ragi (instan)

-1 sdm susu bubuk

-1 butir kuning telur

-50 gram susu cair

-Air dingin 150 gram

-35 gram margarin (lelehkan dan dinginkan)

-1/4 sdt garam

Langkah Membuat:

-Aduk bahan terigu, gula pasir, ragi, susu bubuk, lalu tuangkan kuning telur, susu cair, dan air dingin. Uleni bahan tersebut hingga tercampur rata dan setengah kalis. Masukkan margarin dan garam, uleni terus menerus hingga bahan kalis dan elastis.

-Lalu, diamkan adonan hingga mengembang 2 kali lipat, kempiskan adonan. 

-Ambil adonan tadi dan bentuk memanjang. Ambil tiga buah adonan yang sudah dibentuk panjang tadi, lalu rekatkan ujungnya lalu kepang, lakukan hal tersebut sampai habis.

-Lakukan proofing sampai mengembang 2 kali lipat. Adonan siap digoreng kalau dipencet ringan akan kembali lagi ke bentuk semula secara perlahan.

-Kalau sudah, gorenglah adoan yang sudah dibuat tadi sampai terlihat mengunging, angkat lalu iriskan. 

Itulah 5 cara membuat donat yang sangat mudah dan tentunya memiliki rasa yang sangat enak. Kamu bisa mencobanya di rumah dengan kreasi sendiri.