WHO Ungkap Akhir Pandemi COVID-19 Sudah di Depan Mata

COVID-19
COVID-19 (Foto : Freepik)

Antv – Pandemi COVID-19 yang telah mewabah sejak awal tahun 2020 ini telah membawa dampak buruk bagi seluruh masyarakat dunia.

Namun, seiring berjalannya waktu tampaknya angka penularan dan angka kasus COVID-19 di seluruh negara di dunia mulai menurun. Bahkan, pihak WHO sendiri mulai mengungkap bahwa pandemi akan segera berakhir.

Melansir Reuters pada Kamis, 15 September 2022, Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus, saat ini akhir pandemi COVID-19 sudah di depan mata, meski pada kenyataanya dunia tidak bisa berada di posisi yang lebih baik untuk mengakhiri pandemi itu sendiri.

"Kami belum sampai di sana. Tetapi akhirnya sudah di depan mata," kata Tedros Adhanom Ghebreyesus kepada wartawan pada konferensi pers virtual.  

img_title
Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus. (Foto : Reuters)

 

Setidaknya, dengan pernyataan tersebut WHO kini telah memberikan pandangan yang optimis untuk seluruh masyarakat dunia, semenjak pandemi yang telah melanda kita di tiga tahun belakangan ini.