Wu Lei, Pesepakbola Cina di Espanyol Positif Terkena Covid-19

wu
wu (Foto : )
Pesepakbola China yang bermain di La Liga, Wu Lei jadi pemain Espanyol keempat yang dinyatakan positif terpapar virus corona.
Wu Lei, striker kelahiran Nanjing, Provinsi Jiangsu itu dinyatakan positif setelah menjalani tes Covid-19 hari sabtu (21/03/2020) dan langsung mengisolasi diri di apartemennya di kawasan kota Barcelona.Pengumuman ini dibenarkan oleh Asosiasi Sepak Bola China (Chinese Football Association)"Asosiasi Sepak Bola China (CFA) telah diinformasikan oleh Espanyol bahwa pemain timnas China, Wu Lei telah didiagnosis virus Corona," bunyi pernyataan resmi CFA dilansir dari laman Xinhua."Wu saat ini telah mendapat perawatan setelah menunjukkan gejala ringan. CFA juga memantau bagaimana kondisi Wu di Espanyol. Kami akan memberikan semua bantuan yang diperlukan kepadanya bergantung pada bagaimana perkembangannya," tambahnya.Wu Lei sendiri memberikan pesan kepada para suporter terkait kondisinya melalui sosial media Espanyol."Hallo fans, seperti diketahui, saya terinfeksi covid-19. Saya saat ini berada di rumah untuk melakukan karantina," ujarnya."Saya benar-benar ingin mengucapkan terima kasih atas dukungan dan perhatian semua orang. Oleh karena adanya epidemi, semua jadwal latihan di klub dan kompetisi Liga Spanyol ditangguhkan," tambahnya.https://twitter.com/RCDEspanyol/status/1241410296188723200Espanyol mengonfirmasi bahwa enam kasus positif Virus Corona telah ditemukan di klub peringkat buncit klasemen sementara Liga Spanyol 2019/2020 saat inPihak Espanyol mengonfirmasi, keenam orang tersebut telah telah menunjukkan gejala demam dan flu.Klub asal Catalunya tersebut kini tengah dalam vakum, setelah mengonfirmasi bahwa semua sesi latihan serta aktivitas tim telah ditunda setidaknya untuk 15 hari ke depan terhitung per 13 Maret 2020.Para penggawa tim asuhan Abelardo Fernandez itu juga kini tengah menjalani isolasi mandiri, sebagaimana pusat latihan klub serta RCDE Stadium (kandang Espanyol) telah ditutup sementara secara total.

Karir Wu Lei

Wu Lei diboyong Espanyol dari klub Liga Super China (CSL) Shanghai SIPG pada bursa transfer musim dingin 2019 lalu, dengan nilai transfer 2 juta euro untuk kontrak selama tiga tahun.Wu Lei menjadi pemain China pertama yang menjebol gawang Barcelona.Pada musim 2019/2020 ini sebelum Liga ditangguhkan akibat Virus Corona, penyerang andalan Timnas China itu telah mencatatkan 38 penampilan semua ajang bersama Espanyol dengan torehan tujuh gol.