Ujicoba Internasional, Timnas Indonesia U-19 Kalahkan Timnas China U-19 3-1

17102019 timnas U-19
17102019 timnas U-19 (Foto : )
Hasil fantastis berhasil diraih Timnas Indonesia U-19 dengan mengalahkan Timnas China U-19 dengan skor 3-1 dalam partai persahabatan internasional di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis, 17 Oktober 2019.Begitu Kick Off babak pertama dimulai, Timnas China langsung menggebrak dengan serangan cepat ke daerah pertahanan Timnas Indonesia. Para pemain Garuda Asia tak mau kalah dan balik menyerang dengan kombinasi permainan satu dua sentuhan.Dipimpin David Maulana sebagai Kapten Timnas Indonesia U-19, duet striker Bagus Kahfi dan Sutan Zico berhasil menembus pertahanan lawan 10 menit kemudian.Serangan gencar Timnas Indonesia membuahkan hasil setelah Bagus Kahfi mencetak gol pertama menit 13 menyambut umpan tarik dari Fajar Fatur Rahman. Skor 1-0 untuk Timnas Indonesia U-19.Penampilan memikat ditunjukkan skuat Garuda Muda dengan memperagakan permainan cepat, Kecepatan aliran bola dan pergerakan pemain Timnas U-19 membuat barisan pertahanan Timnas China U-19 kelabakan.Kerjasama para pemain Timnas Indonesia kembali membuahkan hasil menit 25. Fajar Fatur Rahman berhasil mencetak gol memanfaatkan tendangan keras Bagus Kahfi yang menyusur ke tiang jauh. Skor 2-0 untuk Timnas Indonesia U19.Serangan Timnas Indonesia berawal dari tendangan sudut kembali membuahkan hasil. Umpan matang Bagus Kahfi berhasil dituntaskan dengan tandukan sempurna oleh Alfeandra Dewangga Santosa untuk mencetak gol ketiga Timnas Indonesia. Indonesia memimpin 3-0 atas ChinaLuar Biasa Penampilan memikat David Maulana, Bagus Kahfi dan kawan kawan berhasil unggul 3-0 atas China di babak pertama.Di babak kedua, China mendapat hadiah penalti akibat pelanggaran Alfeandra Dewangga yang melakukan tekel keras pemain China di kotak terlarang. Eksekusi penalti berhasil dengan sempurna diambil Qianglong Tao di menit 64. Gol tersebut pun memperkecil ketertinggalan China 1-3.Hingga waktu pertandingan babak kedua usai, skor kemenangan 3-1 tetap bertahan untuk timnas Indonesia U-19. Kedua tim kembali akan bertemu dalam duel persahabatan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Minggu 20 Oktober 2019 mendatang.
Susunan pemain:
Indonesia U-19 : Ernando Ari Sutaryadi; Bagas Kaffa, Ridho Ramadhani, Alfeandra Dewangga, Salman Alfarid, Fajar Fathur Rahman; Theo Fillo Da Costa, David Maulana, Beckham Putra (Rendi Juliansyah 83’); Bagus Kahfi, Sutan Zico. China U-19 : Zihao Huang; Mohemat Mueranheng, Xijejiaan Zheng, Yue Zhu, Dong Han; Tayiera Xiaoka, Aiskatr Aier, Zhenyu He, Jixijian Leng; Yucheng Shi, Yuhao Chen.