Tim Squash Indonesia Bawa Pulang 3 Perunggu dari SEA Games 2019

Tim Squash Indonesia
Tim Squash Indonesia (Foto : )
Tim Squash Indonesia raih tiga perunggu dari pentas SEA Games 2019. Perunggu itu di dapat dari nomor beregu putra, beregu putri, dan beregu campuran. 
Kontingen Indonesia kembali mendapatkan tambahan medali dari cabang olahraga Squash. Medali perunggu terakhir diraih pada tanggal 9 Desember 2019 lalu dari nomor campuran.Nomor campuran Tim Squash Indonesia diperkuat oleh Agung Wiliant, Satria Bagus, Catir Yuliana, Mohamad Faisal, dan Maudy Wafa Nadiyah.Pada pertandingan terakhir melawan tuan rumah Filipina, Satria cs sebenarnya menang 2-1. Namun dalam perhitungan poin Indonesia kalah dengan Singapura sehingga harus berada di posisi ke-3.Dipertandingan sebelumnya, Yaisha Putri Yasandi, atlet Squash asal Balikpapan juga ikut sumbang perunggu. Ia berhasil menyumbang medali perunggu untuk Indonesia setelah mengalahkan tuan rumah Filipina dalam kategori beregu putri.Squash nomor beregu putri sendiri di isi oleh pemain-pemain lama seperti Catur Yuliana, Maudy Wafa, Nisa Nur Fadhilah.Sedangkan pada nomor beregu putra yang diisi oleh Agung Wiliant, Satrio Bagus, Mohammad Faisal dan Rahmat Diyanto juga hanya mendapatkan medali perunggu.Keseluruhan tim Squash telah membawa pulang tiga perunggu dari nomor yang dipertandingkan.Dalam cabang olahraga Squash ini, sebenarnya Indonesia berpeluang meraih emas di nomor Double Jumbo. Namun nomor itu tidak dipertandingkan di SEA Games tahun ini.
Disinggung tentang kondisi di Filipina, Manager Squash Indonesia, Nuryanto menilai tuan rumah Filipina kurang siap dalam menyelenggarakan event besar ini. Di Akhir peyelenggaraan Sea Games 2019 ini, Indonesia berada di posisi ke-4 klasemen dengan 267 medali terdiri dari 72 emas, 84 perak, dan 111 perunggu.Dalam perolehan medali emas kontingen Indonesia sebenarnya sudah melampaui target yang diberikan Presiden Joko Widodo yaitu sebanyak 65 emas, namun atlet-atlet berprestasi Indonesia tidak dapat memenuhi target berada di posisi ke-2 klassemen.Tim Squash Indonesia sendiri sudah berada di Indonesia pada 11 Desember 2019 pukul 05.00 wib.