Sebulan Jelang Kick Off Liga 1, Sergio Farias Masih Genjot Fisik Pemain Persija

Sisa 1 Bulan Persiapan, Sergio Farias Masih Genjot Fisik Pemain Persija
Sisa 1 Bulan Persiapan, Sergio Farias Masih Genjot Fisik Pemain Persija (Foto : )
Untuk mengenal karakter bermain anak asuhnya, pelatih anyar Persija, Sergio Farias masih menekankan pada latihan fisik dalam setiap latihannya.
Pelatih baru Persija Jakarta Sergio Farias berharap bisa segera mengenal semua karakter permainan anak asuhnya .Pelatih asal Brasil itu menekankan latihan fisik selama beberapa hari pertemuan, hingga masuk hari kelima ia bertugas sebagai pelatih.
“Hari ini kami tetap berlatih menekankan fisik pemain. Dalam kondisi ini saya mulai menilai bagaimana karakter para pemain dan nantinya akan ditempatkan di posisi apa,” ujar Sergio dilansir dari laman resmi Persija Jakarta.
Persiapan Sergio Farias untuk tim Macan Kemayoran diperkirakan akan berjalan satu bulan lagi. Karena Liga 1 musim 2020 akan dimulai pada 29 Februari 2020. Sampai saat ini Persija juga belum punya agenda untuk laga uji coba.Namun Farias mengaku usai mengetahui kondisi setiap pemain, baru akan diterapkan latihan taktik. Programnya bertujuan untuk membentuk tim yang tangguh.
“Setelah sudah mengetahui karakter pemain, baru kami akan melaksanakan latihan taktik,” tambah Farias lagi.
Metode latihan fisik Sergio Farias ternyata disambut baik punggawa-punggawanya meskipun akan menguras tenaga pemain.Pemain muda Persija, Dwiki Arya mengaku tidak kesulitan beradaptasi dengan pelatih barunya tersebut. Ia menilai latihan keras akan membentuk fisik prima dan mencegah cedera saat bermain.
“Ya latihan cukup berat karena mungkin awal musim memang digenjot di fisik. Menurut saya ini bagus agar saat kompetisi kita menemui puncak performa,” ucap pemain 20 tahun itu.