Resmi: Khabib dan McGregor Diskor Sementara dari UFC

Khabib Nurmagomedov
Khabib Nurmagomedov (Foto : )
Komisi Atletik Negara Nevada (NAC) untuk sementara menskor dua petaraung MMA, Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor dari aktivitas Ultimate Fighting Championship (UFC) selama 10 hari.Kedua petarung dilarang beraktivitas mulai 15 Oktober hingga 24 Oktober. Dalam rentang waktu tersebut, NAC akan melakukan investigasi menyeluruh untuk mengidentifikasi pelanggaran yang dilakukan kedua tim petarung.Lembaga itu kemudian akan melakukan voting dalam sidang 24 Oktober untuk menentukan apakah McGregor dan Nurmagomedov akan mendapat hukuman tambahan.Khabib berhasil mengalahkan McGregor pada UFC 229 yang digelar di Las Vegas pada akhir pekan lalu. Pertarungan itu kemudian dinodai kerusuhan yang terjadi seusai pertandingan.Khabib yang emosi usai mendapat provokasi melompat keluar pembatas oktagon untuk menyerang anggota tim McGregor, Dillon Danis yang disebut-sebut menghina ayah dan agama Khabib. Dalam keributan itu, Zubaira Tukhugov, petarung yang satu tim dengan Khabib, juga turut menyerang McGregor. Tukhugov terancam hukuman dari UFC pembatalan duelnya dengan Artem Lobov. Khabib dan Zubaira kemudian ditangkap polisi tapi kemudian dilepas karena McGregor memutuskan tak menuntut.Sebelumnya, Khabib mengancam akan mundur jika UFC jika rekannya, Zubaira, mendapat hukuman pembatalan pertandingan melawan Lobov. Khabib sendiri mengaku akan menerima keputusan hukuman terhadap dirinya. Namun, ia tak terima jika Zubaira ikut diberikan sanksi."Jika Anda memutuskan untuk memecatnya, maka Anda harus tahu bahwa Anda akan kehilangan saya juga. Kami tidak akan meyerah pada saudara-saudara kami di Rusia dan saya akan perjuangkan itu. Jika Anda masih memutuskan untuk memecatnya, jangan lupa untuk kirimi saya kontrak pembatalan atau saya akan batalkan sendiri," ungkap Khabib.NAC sebelumnya sudah melayangkan sanksi larangan satu bulan bertarung pada McGregor, namun bayarannya sudah diberikan. Sedangkan bayaran Khabib ditangguhkan hingga keluar hukuman pasti.