Tahan Persebaya Surabaya 0-0 di GBT, Borneo FC Geser Arema FC

Persebaya Surabaya empat kali berturut-turut menuai hasil imbang di GBT usai ditahan Borneo FC 0-0
Persebaya Surabaya empat kali berturut-turut menuai hasil imbang di GBT usai ditahan Borneo FC 0-0 (Foto : )
Persebaya Surabaya gagal menghentikan paceklik kemenangan di empat laga kandang terakhir saat menjamu Borneo FC di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Jumat (11/10) malam WIB, pada pertandingan tunda pekan ke-22 Liga 1 2019.Tim besutan Wolfgang Pikal ini kembali hanya mendapatkan hasil imbang dengan Pesut Etam dengan skor 0-0.Sebelumnya Persebaya Surabaya juga menuai hasil imbang kala menjamu Madura United, Persija Jakarta, dan Bali United. Bajul Ijo tidak memiliki catatan bagus ketika berlaga di kandang sendiri. Dari 11 kali bertanding di Stadion Gelora Bung Tomo, baru tiga kemenangan yang sukses didapat, berbanding dengan delapan hasil seri.Bahkan terakhir kali tiga poin bisa didapat di GBT adalah pada awal Agustus 2019, saat Persebaya menumbangkan Persipura Jayapura dengan skor 1-0. Beruntung, Persebaya tidak pernah mengalami kekalahan di hadapan pendukung mereka.Persebaya juga gagal membalaskan dendam setelah pernah dikalahkan Borneo FC pada musim lalu di Stadion GBT karena gol tunggal Matias Conti.Dengan hasil ini tuan rumah gagal memperbaiki posisi di papan klasemen Liga 1. The Green Force berada di papan tengah klasemen Liga 1 2019, alias di peringkat delapan dengan 31 poin. Sedangkan tim asuhan Mario Gomez, Borneo FC saat ini menggeser Arema FC di posisi empat di klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 34 poin.Susunan pemain Persebaya vs Borneo FC:Persebaya Surabaya: 33-Miswar Saputra; 14-Ruben Sanadi, 5-Otavio Dutra, 29-Mokhamad Syaifuddin, 22-Abu Rizal Maulana (44-Andri Muliadi 89'); 6-Misbakus Solikin (12-Rendi Irwan 66'7), 96-Muh. Hidayat, 28-Aryn Williams, 8-Oktafianus Fernando (88-Alwi Selamat 79'); 41-Irfan Jaya, 7-David da Silva. Pelatih: Wolfgang Pikal.Borneo FC: 31-Gianluca Pandeynuwu; 4-Wildansyah, 44-Nur Diansyah (2-Aljufri Daud 82'), 19-Javlon Guseynov, 23-Juan Alsina (90-M Sihran 68'); 87-Makarius Suruan, 28-Terens Puhiri, 14-Ambrizal Umanailo; 9-Matias Conti, 10-Renan Silva, 22-Sultan Samma.Pelatih: Mario Gomez