Kata Taufik Hidayat Audisi Bulu Tangkis Bukan Satu-Satunya Jalan ...

taufik
taufik (Foto : )
Kata Taufik Hidayat audisi bulu tangkis bukan satu-satunya jalan jadi atlet bulu tangkis. Taufik Hidayat sendiri, peraih medali emas olimpiade, bukan melalui jalur audisi bulu tangkis.
Menurut Taufik, audisi seolah-olah menjadi satu-satunya jalan untuk bisa menjadi pebulu tangkis top. "Saya gak ikut audisi bisa aja," kata Taufik kepada Antara. "Masih banyak (pebulu tangkis) yang tidak ikut audisi. Chandra Wijaya juara olimpiade enggak (ikut audisi). Riky, Rexy juga enggak (ikut audisi)," kata Taufik.Taufik menyampaikan pandangannya menanggapi kasus PB Djarum yang sempat pamit dan menghentikan audisi mulai 2020.PB DJarum menghentikan audisi menjadi perhatian sejumlah pihak dan sempat menjadi tren di semua medsos. "Sekarang masalahnya hanya besar di medsos saja. Sebenarnya tinggal duduk bareng KPAI dan PB Djarum," kata Taufik.PB DJarum dan KPAI berdamai setelah Menpora memediasi islah mereka. PB Djarum tidak akan menggunakan atribut Djarum yang identik dengan rokok yang merupakan merek dagang. PB Djarum merupakan salah satu unit kegiatan perusahaan rokok Djarum.KPAI berbekal peraturan larang sponsor rokok meminta PB Djarum menghentikan kegiatan sponsor pada audisi bulu tangkis. PB Djarum akhirnya pundung dan mengumumkan tahun 2020 tidak ada lagi audisi. Kedua belah pihak akhirnya didamaikan Menpora. Djarum akhirnya meneruskan kegiatan audisinya.PB DJarum mengganti nama audisi dari nama sebelumnya Audisi Djarum Beasiswa Bulu Tangkis menjadi Audisi Umum Beasiswa Bulu Tangkis. Tanpa menggunakan logo, merek, dan hal-hal yang berbau Djarum sebagai rokok.Taufik menyambut baik perdamaian itu. Kata Taufik, kalau terus berpolemik cuma akan jadi makanan publik di medsos. "Saya menyambut baik kesepakatan ini," tutup menantu Agum Gumelar ini.Lebih jauh Taufik menjelaskan, peran PB Djarum juga cukup besar dalam membangun bulu tangkis nasional.