Final SEA Games, Indra Sjafri Puji Mental Juara Dan Siap Tukangi Timnas Senior

SEA Games 2019: Final, Indra Sjafri puji mental juara Timnas Indonesia U-23 dan siap tukangi Timnas senior
SEA Games 2019: Final, Indra Sjafri puji mental juara Timnas Indonesia U-23 dan siap tukangi Timnas senior (Foto : )
Kemenangan 4-2 timnas Indonesia U-23 atas Myanmar memang jadi langkah yang sangat bagus bagi Garuda muda di ajang SEA Games 2019 kali ini. Laga semifinal di Rizal Memorial Stadium, Manila melawan juara Grup A itu bukanlah sesuatu yang mudah. Bahkan, selama babak kedua, tim asuhan Indra Sjafri itu dibuat kesulitan.
Myanmar mampu meladeni permainan cepat Indonesia. Mereka sempat menyamakan kedudukan 2-2, sebelum Tim Merah Putih mengakhiri laga dengan skor 4-2.Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri menegaskan keberhasilan ini tidak terlepas karena anak asuhnya memiliki mental juara.“Saya tidak menyalahkan pemain atas dua gol Myanmar yang tercipta . Saya pikir drama di semifinal ini membuktikan kita bermental juara. Kita sudah unggul 2-0 disamakan menjadi 2-2. Mental juara kita terlihat. Kalo tidak punya mental juara tidak mungkin kita bangkit,” tutur Indra.“Indonesia siap, siapapun yang lawan hadir di final nanti,” lanjutnya.Atas keberhasilan membawa Osvaldo Haay dkk ke final SEA Games 2019, Indra Sjafri mengaku siap jika diminta melatih timnas senior Indonesia di masa mendatang. Namun sebelum itu, ia ingin membuat sejarah dengan skuat Garuda Muda di SEA Games Filipina 2019.“Tulis di koran ataupun seluruh media Indonesia. Indra Sjafri adalah pelatih yang memiliki polesan yang baik dan siap kalau ditunjuk menjadi pelatih senior,” pungkas pelatih asal Sumatera tersebut.Pengalaman Indra melatih timnas memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Pelatih asal Sumatera Barat itu sempat menukangi Timnas U-16, U-18, U-19, U-20, U-22, U-23.Baca juga : 
Timnas Indonesia 4-2 Myanmar : Sombong, Garuda Muda Hampir Tersingkir Keberhasilan lolos ke final SEA Games 2019 di Manila menjadi kenangan emas sepak bola SEA Games di Manila pada 28 tahun lalu. Pada SEA Games 1991, di Rizal Memorial Stadium, Manila, Indonesia meraih emas setelah menang adu penalti melawan Thailand 4-3 dalam laga final. Itu menjadi kali kedua Indonesia merebut emas SEA Games setelah 1987 ketika menjadi tuan rumah.https://www.youtube.com/watch?v=h8hQgygDCc4