Drama 3 Penalti Dan Gol Bunuh Diri, Bali United Tekuk PSS Sleman

IMG-20190722-WA0055
IMG-20190722-WA0055 (Foto : )
Drama tiga penalti dan gol bunuh diri, Bali United tekuk PSS Sleman.
www.newsplus.antvklik.com
- Hasil pertandingan Liga 1 Indonesia pekan ke-10, Bali United berhasil mengalahkan PSS Sleman 3-1 dan tercipta drama tiga hadiah penalti dan satu gol bunuh diri. Dua laga berakhir imbang yakni Badak Lampung ditahan tamunya Borneo FC 1-1 dan Barito Putra bermain imbang melawan Persela Lamongan 0-0.Di Stadion Kapten I-Wayan Dipta Gianyar, Senin (22/07/2019) tuan rumah Bali United harus bekerja keras melawan PSS Sleman.Gol tendangan penalti pertama terjadi di menit ke-19 yang diciptakan penyerang Ilija Spasojevic. Penalti ini akibat pelanggaran terhadap Paulo Sergio.Pada menit ke-36, terjadi gol bunuh diri pemain PSS Selamn Asyarq Gufron yang membuat Bali United unggul 2-0 yang bertahan hingga istirahat.Di babak kedua, giliran PSS yang dapat hadiah penalti ketika Kushedya dilanggar Brwa Nouri. Yevhen Bokhasvil yang menjadi algojo, sukses memperkecil skor menjadi 1-2.Penalti ketiga terjadi di menit ke-81, akibat Gufron melanggar Paulo Sergio. Dan tendangan penalti Melvin Platje membawa Serdadu Tridatu menang 3-1 atas PSS Sleman.Dengan tambahan tiga poin, Bali United naik ke posisi runner up dengan 19 poin dari sembilan kali bertanding. Sedangkan PSS di peringkat 11 dengan 12 poin.[caption id="attachment_214067" align="alignnone" width="300"] Tuan rumah Badak Lampung (merah) ditahan tamunya Barito 1-1. Foto : Media Barito[/caption] Badak Lampung 1-1 Borneo Pada pertandingan lain, tuan rumah Badak Lampung Perseru ditahan tamunya Borneo FC 1-1 di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung.Setelah bermain imbang 0-0 di babak pertama, Borneo unggul lebih dulu melalui gol Lerby Eliandry di menit ke-50. Suporter tuan rumah baru bersorak di menit ke-64 ketika gol Marquinhos Carioca mencetak gol untuk menyamakan skor 1-1.Dengan hasil imbang, Borneo FC naik ke peringkat lima besar dengan raihan 14 poin dari delapan pertandingan.Sedangkan Badak Lampung untuk sementara menjauh, dari zona degradasi mengoleksi sembilan poin di peringkat 13.