Bayern Munchen Siap Boyong Coutinho dari Barcelona

sic-2
sic-2 (Foto : )
Setelah secara resmi menggaet Ivan Perisic, penyerang sayap atau winger  dari Inter Milan, dengan status pinjaman,  Bayern Munchen melempar tawaran serupa ke Barcelona, untuk memboyong Philippe Coutinho
.
newsplus.antvklik.com - Barcelona mengkonfirmasi, bahwa penawaran dari Bayern Munchen lebih realistis dan baik buat klub dan pemain. Sejak didatangkan dari Liverpool, satu setengah musim lalu, seharga hampir Rp 2,5 Triliun, Coutinho gagal mendapatkan posisi aman di skuad starter. Namanya masuk daftar jual, karena gagal menampilkan permain terbaik dan berkontribusi maksimal sesuai harga dan gajinya, yang mencapai Rp 4,7 Miliar sepekan.  Kini posisi  pemain Brasil, berusia 27 tahun itu makin tidak jelas, setelah Barcelona sudah merekrut Antoine Griezmann, dan bahkan sedang berupaya untuk mendatangkan Neymar dari PSG. Barcelona mulai mempertimbangkan tawaran Bayern, setelah rencana menebus Neymar dari PSG plus Coutinho kurang diminati klub juara Liga Prancis itu. PSG ingin Barcelona menyertakan pemain lain, salah satunya Ousmane Dembele yang kebetulan berposisi mirip dengan Neymar, sebagai penyerang sayap dan pernah dilatih oleh Thomas Tuchel, pelatih PSG yang juga pernah melatih Dembele selama bersama berada di Borussia Dortmund.Bayern Munchen saat ini benar benar membutuhkan sepasang penyerang sayap  yang handal dan berpengalaman, sepeninggal Arjen Robben dan Franck Ribery. Ivan Perisic sudah resmi bergabung dari Inter Milan, dengan status pinjaman selama semusim, dengan opsi permanen di akhir musim mendatang.  Bayern harus membayar 5 Juta Euro atau sekitar Rp 80 Miliar, untuk peminjaman ini. Tawaran ini coba dianjukan ke Barcelona, meminjam Coutinho selama semusim dengan opsi mempermanenkan di akhir musim, tergantung dengan evaluasi dan performa. Langkah serupa pernah Bayern lakukan saat meminjam James Rodriguez dari Real Madrid, namun opsi permanen tidak diambil Bayern, karena James dianggap tidak cocok dengan gaya dan permainan Bayern. Meski berposisi asli sebagai gelandang serang, Coutinho dipandang bisa dioptimalkan sebagai penyerang sayap, dengan kelebihan dan keunikan skill nya.Pembicaarn lanjutan dan harga transfer Coutinho ke Bayern masih akan terus bergulir, sampai batas akhir penutupan bursa transfer 2 September 2019.[caption id="attachment_219667" align="alignnone" width="300"] Bayern Munchen Ivan Perisic resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Bayern Munchen dengan status pinjaman semusim. Perisic berpeluang tampil saat Bayern memulai Liga Jerman, Sabtu (17/8) melawan Hertha Berlin.[/caption]Sementara itu Ivan Perisic diyakini akan cepat beradaptasi dengan Bayern. Sebelum bergabung dengan Inter Milan, tahun 2015, pemain Timnas Kroasia berusia 30 tahun ini, pernah merumput bersama Borussia Dortmund (2011-2013 dan Wolfsburg (2013-2015). Bersama Dortmund ikut merasakan gelar Juara Liga Jerman dan DFB Pokal  2011-2012, sementara bersama Wolfsburg juara DFB Pokal 2014-2015 plus Piala Super Jerman 2015. Perisic berpeluang memulai debut pertandingannya bersama Bayern, Sabtu (17/8) melawan Hertha Berlin.