Kabar Duka, Legenda Atletik Peserta Olimpiade, Carolina Rieuwpassa Tutup Usia

Legenda Atletik Peserta Olimpiade, Carolina Rieuwpassa Tutup Usia
Legenda Atletik Peserta Olimpiade, Carolina Rieuwpassa Tutup Usia (Foto : Kolase Istimewa)

Antv – Kabar duka datang dari dunia olahraga Indonesia, legenda atletik peserta Olimpiade Carolina Rieuwpassa meninggal dunia di RS Stella Maris, Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (16/3/2023).

Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Marciano Norman menyampaikan rasa duka cita mendalam atas meninggalnya Carolina.

"Selaku Ketua Umum KONI Pusat, saya mengucapkan turut berduka cita atas berpulangnya atlet kebanggaan Indonesia, Carolina Rieuwpassa. Semoga beristirahat dengan tenang dan mendapatkan tempat yang mulia di sisi Tuhan yang Maha Esa," kata Marciano dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, seperti dikutip dari Antara, Kamis (16/3/2023).

"Jasamu akan selalu kami kenang dan perjuanganmu menorehkan prestasi untuk Indonesia, akan kami lanjutkan. Selamat jalan Patriot Olahraga Indonesia," ujar Ketum KONI Pusat itu.

Semasa hidupnya, perempuan kelahiran 7 Februari 1949 itu merupakan pelari putri pertama yang mewakili Indonesia pada Olimpiade.

Carolina berlaga pada nomor 100 meter dan 200 meter di Olimpiade Musim Panas XX 1972 di Munich, Jerman.

Kemudian, Carlina kembali mewakili Indonesia dalam Olimpiade berikutnya pada 1976 di Montreal, Kanada.