Erik Ten Hag dan Rashford Raih Penghargaan Individu Liga Inggris

Erik Ten Hag dan Rashford Raih Penghargaan Individu Liga Inggris
Erik Ten Hag dan Rashford Raih Penghargaan Individu Liga Inggris (Foto : Twitter)

Antv – Pelatih dan pemain Manchester United, Erik Ten Hag dan Marcus Rashford berhasil meraih penghargaan individu Liga Inggris. Mereka dinobatkan sebagai pelatih dan pemain terbaik Liga Inggris edisi Februari 2023.

Penghargaan ini diumumkan operator Liga Inggris pada Jumat (10/3/2023) malam WIB. Mereka memberikan apresiasi untuk para manajer dan pemain yang tampil apik dalam satu bulan penuh.

Marcus Rashford dinobatkan sebagai pemain terbaik edisi bulan Februari 2023. Ia berhasil mengalahkan pesaingnya, yakni Mohamed Salah dan Kevin de Bruyne.

Pada bulan Februari 2023 kemain, Rashford memang tampil sangat gemilang. Penyerang berkebangsaan Inggris itu mampu mencetak lima gol dari empat pertandingan yang dimainkan Manchester United.

Rashford telah meraih penghadrgaan individu ini sebanyak tiga kali dalam musim ini. Dengan raihannya ini, ia menyamai rekor Mohamed Salah sebagai pemain dengan gelar Pemain terbaik EPL bulanan terbanyak dalam satu musim (3 gelar).

Sementara itu, penghargaan untuk pelatih terbaik Liga Inggris edisi Februari 2023 didapat oleh pelatihnya, Erik Ten Hag. Juru taktik asal Belanda itu mendapatkan penghargaan ini karena ia membawa MU tidak terkalahkan di sepanjang Februari 2023.

Ia membawa MU meraih tiga kemenangan dan satu hasil imbang sepanjang Februari kemarin. Ten Hag juga mampu mebawa MU juara Piala Liga di bulan yang sama.

Rashford dan Ten Hag saat ini sedang fokus mempersiapkan diri untuk pertandingan berikutnya. Manchester United akan berhadapan dengan Southampton di ajang Premier League pada hari Minggu (12/3/2023) malam nanti.