Jadi Calon Ketum PSSI, Fary Djemy Dapat Dukungan dari Para Legenda Timnas Indonesia

Calon Ketua Umum PSSI, Fary Djemy Francis
Calon Ketua Umum PSSI, Fary Djemy Francis (Foto : ANTVklik/Abdul Azis)

“Tahun 2019 pemilihan, saya maju, saya bermodalkan apa yang saya dapat ketika menjadi Ketua Departement Sport Intelligences PSSI. Ketika itu, 8 calon siap membantu mendorong ketum terpilih untuk mencapai pembenahan sepak bola nasional yang baik. Kita bisa lihat perkembangannya beberapa.”

“Namun, kembali lagi tanpa duduk bersama antara para calon Exco, tidak bisa kita membenahi sepak bola nasional. Sekarang momentumnya untuk Sepak Bola Menyatukan Kita. Para pengurus, voters, pemain, pelatih, wasit, perangkat pertandingan, hingga suporter, semuanya harus bersatu, tak ada lagi yang dirugikan. Apalagi sekarang kita ditunjuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, saatnya kita bersatu,”tambahnya.

Lebih lanjut, Fary menjabarkan misinya untuk perbaikan sepak bola Indonesia menuju industri 4.0.

“Dari sepak bola menyatukan kita, kita dapat membuat kompetisi yang sehat dengan modernisasi industri diback-up digitalisasi. Memiliki big data pembinaan usia muda dari pelosok negeri hingga pemain profesional. Lalu menjadi Indonesia generasi emas menuju Piala Dunia 2030,” tutupnya.

Saat ini, Fary Djemy menjadi Calon Sementara Ketum PSSI bersama La Nyalla Mattalitti, Erick Thohir, Doni Setiabudi, dan Arif Wicaksono. Ini berdasarkan pengumuman Komite Pemilihan (KP) PSSI pada Selasa, 31 Januari 2023 kemarin.