Hasil Liga 1: Derbi Suramadu, Persebaya Surabaya Perkasa di Markas Madura United

Madura United vs Persebaya Surabaya
Madura United vs Persebaya Surabaya (Foto : persebaya.id)

 

 

Namun pada menit ke-36, Persebaya mendapat kesempatan untuk membuka keunggulan setelah tendangan Paulo Viktor mengenai tangan pemain Madura United di kotak penalti.

Namun sayang eksekusi Paulo Victor tidak seperti biasanya. Ia gagal mengkonversikan peluang emas tersebut menjadi gol setelah tembakannya terbaca oleh Miswar.

Tak ada gol tercipta, hingga akhir babak pertama tidak ada gol yang tercipta. Skor kacamata menutup paruh pertama.

Memasuki babak kedua, Persebaya Surabaya berhasil membuka keunggulan pada menit ke-52. Leo Lelis berhasil menanduk bola ke tiang jauh saat menyambut umpan silang dari Ze Valente.