Hasil Liga 1: Bungkam Persikabo, PSM Makassar Gusur Borneo FC di Puncak Klasemen

PSM Makassar
PSM Makassar (Foto : Instagram @psm_makassar)

Jual beli serangan terus dilakukan kedua tim demi membuka keunggulan. Namun rapatnya pertahanan yang dibangun barisan belakang pertahan membuat serangan demi serangan mampu dipatahkan.

Tak banyak peluang yang tercipta di sisa waktu yang ada. Hingga babak pertama usai, skor imbang 0-0 masih bertahan.

Memasuki babak kedua, PSM Makassar langsung mengambil penguasaan bola. Intensitas serangan terus ditingkatkan demi meraih kemenangan.

Di menit ke-52, Gustavo Henrique Barbosa Freire mencoba peruntungannya untuk membuka keran gol PSM. Akan tetapi, sepakannya masih belum bisa membuahkan hasil manis.

Keunggulan PSM Makassar baru tercipta pada menit ke-78 lewat sundulan Donald Bissa setelah memanfaatkan umpan Muhammad Arfan yang ditanduk sempurna Donald.

Tak puas dengan keunggulan 1-0. Juku Eja kembali menambah keunggulan pada menit ke-88. Kali ini Everton Nascimento yang mencatatkan namanya di papan skor melalui sepakan keras dari luar kotak penalti.

Di sisa waktu yang ada. Persikabo terus mencoba mencari gol untuk memperkecil kedudukan. Namun rapatnya pertahanan PSM Makassar membuat skor 2-0 bertahan hingga laga usai.