Cristiano Ronaldo Ngambek Lagi Di Laga Kontra Korea Selatan, Ini Penjelasan Fernando Santos!

Fernando Santos Pelatih Timnas Portugal
Fernando Santos Pelatih Timnas Portugal (Foto : )

Antv – Korea Selatan sukses meraih kemenangan ketika berhadapan dengan Portrugal, di laga pamungkas Grup H ajang Piala Dunia 2022 pada Jumat, 02 Desember 2022 malam WIB. Korea Selatan menang dengan skor 2-1.

Hasil pertandingan ini membuat Korea Selatan lolos ke babak 16 besar secara dramatis berstatus sebagai runner up Grup H. Sedangkan Portugal tetap menempati puncak klasemen Grup H.

Namun di balik kekalahan tersebut terselip cerita menarik perihal ngambeknya Cristiano Ronaldo. Mantan pemain Manchester United itu ngambek saat diganti di menit 65 saat Portugal masih bermain imbang 1-1.

Ronaldo tampak memperlihatkan wajah kesal saat keluar dari lapangan. Pelatih Portugal, Fernando Santos langsung mengklarifikasi hal tersebut sebelum menjadi kabar liar.

Menurut Santos, wajah kesal Ronaldo itu keluar setelah terlibat cekcok dengan pemain Korea Selatan yang menyuruhnya pergi dengan cepat.

“Cristiano Ronaldo kesal karena seorang pemain Korea Selatan mencoba untuk mempercepatnya dan Pepe bahkan harus turun tangan,” terang Fernando Santos dikutip Fotmob 03 Desember 2022.