Kemenangan Jepang Atas Jerman Torehkan Sejarah Baru Sepanjang Gelaran Piala Dunia, Apa Itu?

Timnas Jepang bungkam Jerman
Timnas Jepang bungkam Jerman (Foto : Twitter @DFB_Team_EN)

AntvTimnas Jepang sukses buat Timnas Jerman kocar kacir dalam matchday Grup E Piala Dunia 2022 yang berlangsung pada Rabu, 23 November 2022 malam WIB. Samurai Biru menang dengan skor 2-1.

Kemenangan atas Jerman membuat Jepang memuncaki klasemen sementara Grup E Piala Dunia 2022 dengan koleksi tiga poin. Sementara Jerman terpuruk di posisi juru kunci.

Pertandingan berlangsung seru dan bisa dibilang melebih ekspektasi. Jerman tampil lebih perkasa dan mencoba mendominasi pertandingan, tapi Jepang bisa memberikan kejutan setiap kali mendapatkan kesempatan.

De Panser unggul lebih dahulu lewat gol Ilkay Gundogan di babak pertama. Segalanya berjalan dengan baik bagi Jerman, sampai akhirnya Ritsu Doan (75') dan Takuma Asano (83') membalikkan kedudukan.

Hasil ini terbilang buruk bagi Jerman, mengingat persaingan di Grup E diprediksi bakal sangat ketat untuk memperebutkan dua tiket ke fase gugur. Bagi Jepang, torehan tiga poin akan sangat membantu mereka.

Jepang memang salah satu tim Asia langganan tampil di Piala Dunia, tapi kiprah mereka tidak begitu bagus. Jepang seringkali kalah kelas dari tim-tim rival yang lebih berkualitas.