Merugi Rp1,19 Triliun, MU Nyerah di Bursa Transfer Musim Dingin?

Erik ten Hag dan Antony
Erik ten Hag dan Antony (Foto : Twitter @ManUtd)

Diketahui bahwa, Manchester United melakukan pengeluaran besar pada bursa transfer musim panas kemarin dengan total 225 juta poundsterling atau setara Rp3,8 triliun.

Antony menjadi pemain termahal kedua dalam sejarah klub setelah manajemen mendatangkannya dari Ajax Amsterdam dengan nilai 85,5 juta poundsterling atau setara dengan Rp1,4 triliun.

Sedangkan, Casemiro didatangkan dari Real Madrid dengan angka transfer yang mencapai 60 juta poundsterling atau setara dengan Rp1 triliun lebih.