Hitung Mundur Satu Tahun Menuju FIBA Basketball World Cup 2023

Hitung Mundur Satu Tahun Menuju FIBA Basketball World Cup 2023
Hitung Mundur Satu Tahun Menuju FIBA Basketball World Cup 2023 (Foto : istimewa)

"Terima kasih juga kepada partner lama kami Tissot dalam peluncuran jam hitung mundur serta kemitraan berkelanjutan dengan FIBA. Perayaan di Indonesia, serta Jepang dan Filipina ini pasti dinikmati oleh semua orang, dan sekarang para penggemar tahu persis berapa hari, jam, menit, dan detik yang tersisa sebelum ajang bola basket besar ini dimulai," tambahnya.

 

Indonesia menjadi negara terakhir yang melakukan peluncuran hitung mundur. Jepang menjadi negara pertama yang meluncurkan countdown clock pada 25 Agustus di Tenbusu Naha Plaza, Kota Naha.  Sedangkan di Filipina kegiatan hitung mundur pada 27 Agustus di Mall of Asia, Manila

 

"Kami senang menyambut peluncuran countdown clock ini yang menandakan kami semakin dekat untuk menyambut penggemar dari seluruh dunia datang ke Indonesia untuk event bergengsi ini. Kami siap bekerja keras untuk menyukseskan agar persiapan menuju event kelas dunia ini berjalan lancar,” ungkap Cahyadi Wanda.

 

Ia menambahkan peluncuran countdown clock ini sengaja dilakukan  di lokasi strategis, Bundaran HI.  Setelah itu, countdown clock akan pindah ke  Gedung Sarinah dan direncanakan akan ada banyak acara menuju Piala Dunia bola basket di tahun depan