Zulkifli: Kontrol Proyek Infrastruktur Kurang

girder rubuh
girder rubuh (Foto : )
www.antvklik.com- Ketua MPR Zulkifli Hasan mendukung langkah Mentri PUPR yang menghentikan sementara sejumlah proyek infrastruktur di Indonesia. Zulkifli Hasan menilai kontrol kerja BUMN sektor konstruksi kurang sehingga berakibat sejumlah kecelakaan kerja pembangunan infrastruktur.Masalah kecelakaan pembangunan infrastruktur harus dievaluasi dan dicari masalahnya. Zulkifli menekankan yang harus jadi perhatian diantaranya masalah waktu pengerjaan. Banyaknya proyek serta pengalaman personil dalam pengerjaam proyek. "Ini kan dari BUMN, kalau pekerjaan banyak mungkin kan kontrolnya kurang,"katanyaSebelumnya Menteri PUPR Basuki menghentikan sementara proyek infrastruktur di Indonesia. Kementrian akan mengaudit seluruhnya proyek terutama desain konstruksi dan keselamatan kerja. Basuki menjelaskan sepanjang 2 tahun terakhir ada 13 kecelakaan kerja dengan robohnya infrastruktur.Ini Kecelakaan Konstuksi Infrastuktur Sepanjang 2018:1. Beton girder proyek Jalan Tol Depok-Antasari roboh pada 2 Januari 2018. Tak ada korban jiwa kerugian ditaksir Rp2 miliar.2. Pada 22 Januari 2018, beton grinder untuk proyek light rapid transit (LRT) di Jalan Kayu Raya, Pulo Gadung, Jakarta Timur, roboh. Lima pekerja proyek terluka.3. Pada 4 Februari 2018, crane pengangkut beton proyek double-double track (DDT) di Jalan Matraman Raya, Jakarta Pusat, roboh. Empat pekerja proyek tewas sementara sejumlah pekerja lain mengalami luka.4. Pada 5 Februari jalur kereta api Bandar Udara Soekarno Hatta longsor.Seorang penumpang mobil meninggal dan seorang lagi mengalami luka-luka. .5. Selasa (20/2/2018), kecelakaan terjadi di proyek Tol Bekasi, Cawang, Kampung Melayu. Tujuh pekerja dirawat di rumah sakit lantaran mengalami kondisi kritis.
 
Liputan Cendono Mulian dan Wisnu Hutomo dari Jakarta