Warga Majene Tangkap Buaya Pemangsa Ternak Warga

tangkap buaya 3
tangkap buaya 3 (Foto : )
www.antvklik.com
- Warga Desa Tubo Poang, Kecamatan Tubo Sendana, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat  menangkap seekor buaya yang kerap muncul di permukaan sungai. Warga menangkap buaya yang kerap memangsa ternak ini dibantu seorang pawang. Buaya sepanjang 3 meter ini kemudian diserahkan ke Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) setempat.Penangkapan buaya ini sempat bikin heboh warga. Dalam rekaman video amatir, warga bersama seorang pawang langsung mengikat mulut dan kaki buaya agar tidak mengamuk dan membahayakan warga sekitar.[caption id="attachment_146721" align="alignnone" width="300"]
tangkap buaya1Buaya sering memangsa ternak warga [/caption]Buaya kemudian dimasukkan ke dalam peti untuk dibawa ke kantor Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Polewali Mandar dan dilepas di penangkaran. Buaya dengan berat lebih dari 100 kg ini kerap dilihat warga muncul ke permukaan sungai saat sore hingga malam hari.Menurut pihak BKSDA, keberadaan buaya sudah sangat meresahkan warga setempat. “Buaya ini sudah meresahkan warga. puluhan hewan ternak milik warga setempat juga kerap dimangsa sang buaya,“ kata Ardi, Kepala Resort BKSDA Sulawesi Barat.Pasca penangkapan buaya, petugas BKSDA Sulawesi Barat,  pawang dan warga setempat akan memburu buaya lainnya. Hal ini dilakukan guna menghindari jatuhnya korban akibat serangan buaya. Diduga masih ada beberapa ekor buaya yang berada di Sungai Tubo, tak jauh dari permukiman penduduk. Laporan: Rasman Abdul Rahman dari Majene, Sulawesi Barat