Anies dan Sandi, Hadiri Rapat Paripurna DPRD DKI

anies new
anies new (Foto : )
www.antvklik.com
-Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan wakilnya Sandiaga Uno, menghadiri rapat paripurna perdana bersama pimpinan dan anggota DPRD, Selasa (7/11). Rapat ini beragendakan pelantikan anggota DPRD pengganti antar waktu dari fraksi partai hanura Romli H Solo, bukan pembacaan visi misi yang diusung Anies Sandi dalam memimpin Jakarta.Dimulai sekitar pukul 10 pagi tadi, rapat paripurna digelar dan dihadiri setidaknya 40 anggota dan pimpinan DPRD DKI Jakarta, serta jajaran SKPD. Rapat dibuka oleh ketua DPRD Prasetyo Edi Marsudi dan dilanjutkan dengan pembacaan sumpah jabatan Romli H Solo, sebagai anggota DPRD dari fraksi hanura menggantikan Fahmi Zulfikar yang menjadi tersangka dalam kasus korupsi pengadaan UPS. Usai menghadiri rapat paripurna, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berharap, agar Romli bisa mengemban amanah dalam menjalankan tupoksinya sebagai anggota DPRD.Anies juga menyampaikan pentingnya menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam hal penganggaran, sehingga diharapkan kasus korupsi seperti yang dialami Fahmi Zulfikar tidak lagi terjadi. Menurut Anies, “ ya sebetulnya kita semua ini pesan kalau soal tata kelola itu pesan untuk semuanya ya executive ya legislatif, dan kita sepakat kemarin bahwa pengelolaan anggaran dengan prinsip transparansi prinsip akuntabilitas.” Jadi kita ingin jangan sampai ini terulang dan ini harus jadi pelajaran pagi semuanya jangan sampai ada lagi praktek-praktek korupsi, dan kita harus menahan diri dari semua jadi banyak sekali kalau peluang korupsi itu selalu ada karena itu mari kita jaga baik-baik.” Tambah Anies.Rapat paripurna DPRD kali ini, merupakan rapat paripurna yang pertama kalinya dihadiri oleh Anies Baswedan dan Sandiaga Uno, sejak keduanya dilantik pada pertengahan Oktober 2017 lalu. Meski demikian baik Anies maupun Sandi tidak menyampaikan visi misinya. Rencananya penyampaian visi misi tersebut akan dilakukan dalam rapat paripurna 15 November 2017 mendatang, bersamaan dengan penyampaian jawaban Gubernur DKI Jakarta atas RAPBD tahun anggaran 2018.