Jenazah Korban Longsor Bandara Soetta Tiba di Rumah Duka

vlcsnap-2018-02-06-11h35m57s614
vlcsnap-2018-02-06-11h35m57s614 (Foto : )
www.antvklik.com
– Kedatangan mobil Ambulans Daihatsu Gran Max warna perak milik Rumah Sakit Mayapada dengan plat nomor B 1372 BKS, Selasa (6/2/2018), memecah keheningan Perumahan Kota Serang Baru, Kawasan Permata Hijau Blok R Nomor 7 RT 01/ RW 08, Kelurahan Banjarsari, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, Banten. Suara Isak tangis pun, bersahut-sahutan ketika petugas ambulans dibantu beberapa staf PT Garuda Maintenance Facilities (GMF) Aero Asia Tbk menurunkan peti berisi jenazah Dianti Diah Ayu Cahyani Putri, korban longsor bandara soetta yang meninggal dunia pada usia 24 tahun.
baca : Setelah 13 Jam Terjebak, Korban Kedua Longsor Bandara Soetta Diselamatkan [caption id="attachment_76828" align="alignleft" width="300"] LongsorIbu Korban Tampak Tegar Menenangkan Keluarga. Foto : Siti Ma'rufah [/caption]Tampak menyusul kedua Orang tua Putri, Gatot Tjahjono Susanto dan Sudiana Susilaning yang tampak tegar, menenangkan Ganda, kakak Putri yang tampak terpukul.“ Jangan menangis, jangan menangis ya … mohon doanya, anakku insyaAlloh khusnul khotimah … dia lagi puasa.” Ujar Sudiana Susilaning ketika keluarga dan tetangga bergantian menyampaikan belasungkawa di rumah duka.Putri bekerja sebagai Analis Keuangan sekitar tujuh bulan menginjak ke delapan bulan di PT GMF Aero Asia Tbk. Semasa bekerja, Putri dikenal sholehah dan berdedikasi.“ Almarhumah anak yang solehah dan dedikasinya sangat bagus di perusahaan. Makanya pada 1 Februari 2018 kemarin. Almarhumah ini baru diangkat menjadi karyawan tetap, setelah enam bulan masa percobaan," kata Direktur Keuangan PT GMF Aero Asia Insan Nurcahyo yang ikut mengantar ke rumah almarhumah Putri.