Buaya Muara 2,7 Meter Lepas Dari Kandangnya

Buaya Muara Sepanjang 2,7 Meter Lepas Dua Kali Dari Kandangnya
Buaya Muara Sepanjang 2,7 Meter Lepas Dua Kali Dari Kandangnya (Foto : )

Petugas Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jawa Tengah, mengevakuasi seekor buaya muara sepanjang 2,7 meter dengan berat 1,4 kwintal yang dipelihara oleh Wara Tribuwana, Warga Desa Jembulwunut, Kecamatan Gunungwungkala, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Kamis (22/2).

Kepala Resor Konservasi Wilayah 1 Pati Barat BKSDA Jawa Tengah Arif Susioko menjelaskan bahwa evakuasi buaya muara itu dilakukan lantaran dinilai dapat membahayakan warga sekitar, karena telah dua kali terlepas dari dalam kandang kolam yang berada di belakang rumah Wara.

Proses evakuasi tidaklah mudah karena beberapa kali hewan berkelamin betina tersebut melakukan perlawanan terhadap sejumlah petugas BKSDA. Pawang buaya pun didatangkan ke lokasi guna memindahkan buaya berusia tujuh belas tahun ini.

Dengan tekhnik ikat tali temali, sang pawang berhasil mengunci mulut buaya yang memiliki badan selebar 40 cm itu, yang sebelumnya terbuka lebar terus, siap menerkam, menggigit, mengoyak dan memangsa petugas.

Proses evakuasi buaya dari kandang warga di Pati, Jawa Tengah.

Memang sejak dua kali kejadian buaya peliharaannya lepas dari kandang kolam, sang pemilik Wara Tribuwana meminta bantuan pihak BKSDA Jawa Tengah untuk mengevakuasi dari kandang yang memang dinilai tidak layak.

Sebelumnya Ia sudah menyerahkan buaya yang telah dirawatnya sejak tahun 2001 tersebut kepada Badan Narkotika Nasional (BNN) pada November 2015.