Miris, Atlet Dayung Asal Makassar Ini Pulang Tanpa Sambutan dan Arakan

saputra syhrul
saputra syhrul (Foto : )
www.antvklik.com
- Usai perhelatan Asian Games 2018,  para atlet kembali ke daerah masing-masing. Dan bagi peraih medali, biasanya mendapat sambutan meriah dari pemerintah daerah. Namun, momen seperti itu tak dirasakan oleh Syahrul Saputra (28), atlet asal Makasar, Sulawesi Selatan. Atlet dayung ini pulang tanpa sambutan atau arakan."Sampai saat ini belum ada penyambutan," kata Syahrul kepada wartawan. Padahal Syahrul adalah peraih medali perak dan perunggu cabang dayung Asian Games 2018.[caption id="attachment_140971" align="aligncenter" width="846"]
Miris, Atlet Dayung Asal Makassar Ini Pulang Tanpa Sambutan dan Arak-arakanMedali yang berhasil diperoleh Saputra Syahrul [/caption]Atlet yang tinggal di Kelurahan Barambong, Kecamatan Tamalate, Makassar, Sulawesi Selatan ini menyumbang medali bersama rekannya, Anwar Tarra.Syahrul yang masih tinggal bersama kakaknya berharap,  pemerintah daerah mau memperhatikan nasib para atlet, termasuk dirinya. Ia juga ingin diangkat menjadi aparatur sipil negara (ASN) agar masa depannya lebih terjamin. Laporan: Idris Tajannang dari Makassar, Sulawesi Selatan