Arab Saudi Tuan Rumah Piala Super Italia Antara Juventus vs AC Milan

supercoppa-italia
supercoppa-italia (Foto : )
www.antvklik.com
– Arab Saudi akan jadi tuan rumah Piala Super Italia 2018 yang mempertemukan jawara Serie A Juventus vs AC Milan (runner-up Coppa Italia musim lalu). Laga ini akan digelar pada 13 Januari 2019.Otoritas Olahraga Umum Arab Saudi sudah mengkonfirmasi jika pertandingan akan dilangsungkan di Jeddah. Berita itu dikonfirmasi dalam tweet di akun resmi GSA, Rabu (6/6) meskipun organisasi itu keliru menyebut Supercoppa sebagai 'Seri A Final' antara pemegang Scudetto dan runner-up Coppa Italia.Kesepakatan antara Arab Saudi dan Liga Serie A itu dilaporkan bernilai sekitar 7 juta euro, dengan masing-masing 45 persen untuk Juve dan Milan serta 10% untuk Liga.“Kami percaya keputusan ini akan menguntungkan kedua pihak, baik Liga Italia maupun Arab Saudi. Piala Super Italia tidak hanya digelar untuk musim ini saja di Arab Saudi, tapi juga untuk tahun-tahun berikutnya. Hal ini sangat penting untuk memperluas pemasaran Liga Italia ke seluruh dunia,” ujar salah satu pengurus Liga Italia.https://twitter.com/arabnews/status/1004385642527195137Ini ke-10 kalinya pertandingan Supercoppa dimainkan di luar Italia. Arab Saudi sendiri mengikuti jejak Amerika Serikat, Libya, Cina dan Qatar. Inovasi ini pertama kali dilakukan pada 1993, ketika pertemuan antara AC Milan dan Torino digelar di Robert F. Kennedy Memorial Stadium, Amerika Serikat (AS).Namun, pada 8 edisi selanjutnya Piala Super Italia kembali digelar di dalam negeri, sebelum diadakan lagi di luar Italia pada tahun 2002.Saat itu giliran Libya yang menjadi tuan rumah pertandingan Piala Super Italia, antara Juventus dan Parma. Kemudian di tahun 2003 kembali dihelat di AS, tapi pada 2004-2008 kembali berlangsung di Italia.Nah, sejak 2009 barulah Piala Super Italia mulai rajin digelar di luar negeri lagi, terutama di kawasan Asia Timur dan Timur Tengah.Cina menggelar empat edisi yaitu pada 2009, 2011, 2012, dan 2015, sedangkan Qatar kebagian dua jatah yakni pada 2014 dan 2016. Selama digelar di Asia, baru sekali perwakilan Coppa Italia (juara atau runner-up) yang memenangi Piala Super Italia. Itu terjadi pada 2009 ketika Internazionale Milano ditaklukkan Lazio dengan skor 2-1 di Beijing National Stadium.