Antv – Kabar bahagia datang dari pasangan artis Mikha Tambayong dan Deva Mahenra. Keduanya telah resmi menikah pada hari ini, Sabtu 28 Januari 2023. Kabar mengejutkan sekaligus bahagia itu diunggah langsung oleh Mikha ke akun Instagram pribadinya.
Mikha membagikan foto yang memperlihatkan momen pernikahanya dengan sang pujaan hatinya. Dalam foto tersebut, Mikha tampak mengenakan gaun pengantin berwarna putih lengkap dengan buket mawar ditanganya.
Sementara, Deva Mahenra terlihat mengenakan setelan jas warna putih yang dipasangkan dengan celana cokelat. Keduanya tampak tersenyum bahagia menghadap arah kamera. Diketahui, dua sejoli itu menggelar pernikahanya di The Ritz-Carlton, Nusa Dua, Bali.
"28.01.2023. Married my best friend in my Mother’s dress. What a dream," tulis Mikha Tambayong di Instagram @miktambayong, dikutip pada Sabtu, 28 Januari 2023.