Hubungan Pangeran Harry-Meghan Markle di Mata Ahli Bahasa Tubuh

Pangeran Harry dan Meghan Markle
Pangeran Harry dan Meghan Markle (Foto : Instagram: @_duchess_of_sussex)

Antv – Seorang ahli bahasa tubuh telah menunjukkan kurangnya kasih sayang antara Pangeran Harry dan Meghan Markle. Pasangan tersebut yang biasanya terlihat dengan jari yang saling bertautan, kini keduanya menjaga jarak selama upacara pemakaman Ratu Elizabeth II di Westminster.

Melansir dari Daily Mail, Pakar bahasa tubuh Katia Loisal menjelaskan, perubahan mencolok dalam perilaku kedua pasangan itu bisa jadi merupakan reaksi kritikan keras dari publik baru-baru ini atas penampilan keduanya di depan umum.

"Sangat menarik untuk dicatat kurangnya kasih sayang dan sentuhan timbal balik antara Pangeran Harry dan Meghan," kata Katia Loisal dikutip dari Daily Mail, Rabu, 21 September 2022 

img_title
Pangeran William dan Kate Middleton, Pangeran Harry dan Meghan. (Foto : Instagram: @_duchess_of_sussex)

Pangeran Harry dan Meghan masuk ke gereja dengan berjalan di belakang Pangeran William dan istrinya Kate Middleton, nampak keduanya seperti menjaga jarak formal saat tengah berjalan berdampingan.

"Sementara sebagian besar dalam prosesi berjalan dengan tangan di sisi mereka, Meghan yang muram menundukkan kepalanya, mata tertunduk dan tangan tergenggam di depan, dalam gerakan melindungi diri yang menunjukkan tingkat ketidaknyamanan atau ketidakpastian, dan mungkin sebagai tanda hormat," ujarnya.

Raja Charles juga nampak menunjukkan tanda-tanda kesusahan, ia beberapa kali kepergok sedang mengulangi gerakan menenangkan diri ketika melewati publik, termasuk membelai bagian atas pedangnya dan mengayun ke belakang dan ke depan.