Wanita Berusia 76 Tahun di Surabaya, Sembuh dari Covid-19

Seorang Wanita Berusia 76 Tahun di Surabaya, Sembuh Total dari Covid-19
Seorang Wanita Berusia 76 Tahun di Surabaya, Sembuh Total dari Covid-19 (Foto : )
Kabar gembira. Seorang wanita berusia 76 tahun di Surabaya, Jawa Timur, sembuh dari covid-19. Dengan demikian, total jumlah warga Jawa Timur yang sembuh menjadi sebanyak 17 orang.
Gubernur Jawa Timur Kofifah Indar Parawansa menyampaikan dinamika sebaran kasus covid-19 di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (1/4/2020).Menurutnya, berdasarkan data terakhir semalam, Selasa (31/3/2020), yang diterimanya yakni pasien positif covid-19 bertambah 2 orang menjadi 93 orang. Kedua pasien itu berasal dari Gresik dan Madiun.Meski demikian, dari data tersebut, ada kabar menggembirakan yaitu seorang wanita lanjut usia berumur 76 tahun asal Surabaya, dinyatakan sembuh total dari covid-19. Sehingga, total jumlah warga Jawa Timur yang sembuh menjadi sebanyak 17 orang.“Kita mendapatkan kabar bahagia berikutnya, 1 orang sembuh, dari Surabaya ini umurnya 76 tahun. Proses yang diberikan pada layanan medik pasien dengan positif covid-19, Insya Allah kemampuan para tenaga medik, paramedik bisa memberikan layanan terbaiknya. Yang sembuh ini umurnya 76 tahun,” kata Kofifah.[caption id="attachment_301194" align="alignnone" width="691"]
Seorang Wanita Berusia 76 Tahun di Surabaya, Sembuh dari Covid-19 Wanita berusia 76 tahun di Surabaya, sembuh dari covid-19. (ANTV/Syamsul Huda).[/caption]Dijelaskan Gubernur Jawa Timur, dari optimalisasi tracing yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur tercatat jumlah ODP (Orang Dalam Pengaawasan) mencapai 6.565 orang dan jumlah PDP (Pasien Dalam Pengawasan) berjumlah 420 orang. Sedangkan jumlah kematian tak berubah, 8 orang.Ia berharap dengan sembuh totalnya wanita lanjut usia dari covid-19, dapat menjadi penyemangat bagi masyarakat lainnya, terutama pasien positif covid-19 dapat segera sembuh, melalui pola hidup sehat, mematuhi petunjuk dokter, mematuhi himbauan pemerintah untuk melakukan sosial distancing dan physical distancing