Unik, Ada Pepaya 'Beranak' di Kebun Milik Warga, Begini Penampakannya

Unik, Ada Pepaya 'Beranak' di Kebun Milik Warga, Begini Penampakannya (Foto Istimewa)
Unik, Ada Pepaya 'Beranak' di Kebun Milik Warga, Begini Penampakannya (Foto Istimewa) (Foto : )
Unik, ada pepaya ‘Beranak’ gegerkan Warga Desa Aji Jaya Kecamatan Simpang Pematang, atas penemuan buah pepaya yang mestinya memiliki beberapa butiran biji di dalam buahnya, akan tetapi berisikan buah pepaya sehingga seolah beranak.
Fenomena unik buah pepaya itu terjadi di Desa Aji Jaya Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, Rabu (08/04/2020) dan menurut cerita warga, kronologi penemuan buah pepaya unik itu saat seorang warga bernama Sumestri memetik buah pepaya dan langsung membelahnya.Namun dirinya terkejut saat melihat isi di dalamnya ternyata bukan butiran biji yang terlihat, tetapi ada buah yang juga menyerupai pepaya yang di belahnya.“Ya, bagi saya ini suatu hal yang mengagetkan, aneh, belum pernah melihat buah pepaya yang hanya beberapa butiran bijinya, saat di belah, didapati biji buah yang menyerupai buah pepayanya, subhanallah, Allah Maha Besar, Allah maha Pencipta,” ujar Sumestri.Meski kaget, Sumestri pada akhirnya tak ragu untuk mencicipinya dan diakuinya rasanya sama dengan pepaya lain miliknya, Sumestri Pepaya yang tampak lain ini, rasa tidak beda dengan pepaya yang lainnya, manis dan segar.Begitu juga saat tetangganya dipersilahkan untuk mencobanya, ternyata memiliki pengakuan yang sama.“Kalau rasanya sih sama, manis dan segar,namanya baru belah, namun memang benar didalamnya ada hal lain yaitu ada buah pepaya lagi, saya juga baru lihat semacam itu,” jelas Rini, tetanga rumahnya.Sumestri ibu dari satu anak ini mengatakan biji yang di dapatinya dalam Buah pepaya, akan di simpan dan di abadikan, sebagai sebuah koleksi dan berharap pohon pepaya yang ditanam di belakang rumahnya tetap subur dan berbuah lebat.