Update Covid-19 di Indonesia Sabtu Siang, 2.092 Positif, 150 Sembuh

achmad yurianto bnpb
achmad yurianto bnpb (Foto : )
Masih terjadi peningkatan pasien corona di negeri ini dalam 24 jam terakhir. HIngga Sabtu siang, update Covid-19 di Indonesia tercatat sudah 2.092 pasien positif dengan 150 orang yang sudah sembuh.
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyampaikan data terbaru Covid-19 di Indonesia, Sabtu (4/4/2020).Menurutnya, dalam 24 jam terakhir hingga pukul 12.00 WIB tadi ada penambahan 106  pasien baru sehingga total kasus corona di Indonesia menjadi 2.092 kasus konfirmasi positif.Kabar baiknya, ada penambahan pasien sembuh dan sudah diperbolehkan pulang dari rumah sakit sebanyak 16 orang, sehingga totalnya 150 orang.Sedangkan pasien yang meninggal juga bertambah 10 orang. Sehingga total kasus kematian akibat Covid-19 di Indonesia mencapai 191 orang.Yurianto mengatakan, terjadi sebaran kasus akibat pergerakan orang tanpa gejala, dari kota-kota besar ke daerah di sekitar. Karena itu ia mengimbau mengimbau masyarakat tetap menjaga jarak, tidak keluar rumah termasuk mudik atau berkunjung ke rumah saudara. Dan yang tak kalah pentingnya adalah selalu mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.Ditambahkan, pemerintah telah mengirim logistik alat pelindung diri (APD) dari Jakarta ke beberapa daerah dengan jumlah 5 ribu -7 ribu lembar APD dan 20 ribu-150 ribu masker. Menurutnya, ini bukti bahwa pemerintah sangat memperhatikan kebutuhan petugas medis di daerah.