Tiga Ekor Buaya Terlihat Di Kali Latumenten, Jakarta Barat

Penampakan Buaya Di Kali Latumenten, Jakarta Barat
Penampakan Buaya Di Kali Latumenten, Jakarta Barat (Foto : )

Setelah Teluk Jakarta dihebohkan dengan penampakan seekor buaya rawa beberapa waktu lalu, kini ratusan warga Jalan Latumenten, Tanjung Duren, Jakarta Barat dihebohkan dengan penampakan tiga ekor buaya di Kali Latumenten. Tidak tanggung-tanggung, bukan hanya satu, tetapi ada tiga ekor buaya yang  tampak terlihat di kali yang airnya hitam pekat ini.

Menurut seorang warga, penampakan tiga ekor buaya ini sudah terjadi sejak Selasa sore kemarin (26/6/2018), namun baru hari ini warga dan pengguna jalan ramai menyaksikan penampakan buaya tersebut. Bukan hanya warga yang memenuhi pinggir Kali Latumenten ini, para pengguna jalan pun menghentikan kendaraannya dan menyempatkan diri untuk melihat buaya.

Kemacetan Terjadi Di Daerah Sekitar Kali Latumenten Karena Banyak Warga Memenuhi Pinggir Kali Tim rescue dari suku dinas pemadam kebakaran dan penanggulangan, Jakarta Barat yang dihubungi oleh petugas Kepolisian Polsek Tanjung Duren, langsung datang ke lokasi guna melakukan pencarian dan penangkapan tiga ekor buaya ini.

Setelah dua jam pencarian dilakukan, buaya-buaya tersebut pun belum berhasil ditemukan. Akibat banyaknya warga yang memenuhi pinggir Kali Latumenten ini, kemacetan arus lalu lintas pun terjadi di sekitar lokasi penampakan buaya tersebut.