Tidak Ada Lagi Sekolah Favorit, SMA 79 Jakarta Cuma Menerima 11 Siswa Berprestasi

pendaftaran SMA
pendaftaran SMA (Foto : )
Pendaftaran siswa SMA di DKI Jakarta untuk jalur prestasi dimulai hari ini Senin (17/6/2019). Masih seperti tahun lalu, porsi penerimaan mayoritas ditentukan jarak rumah siswa ke sekolah atau sistem zonasi. Pendaftaran di SMA Negeri 79 Menteng Atas, Setiabudi, Jakarta Selatan misalnya, di hari pertama cuma 6 siswa yang mendaftar, karena kuota jalur siswa berprestasi hanya 11 kursi.
newsplus.antvklik.com
– Tahun ajaran baru telah tiba, dan para orang tua sibuk mendaftarakan anaknya di sekolah yang dituju. Namun Kini sudah tidak ada lagi sekolah Favorit. porsi penerimaan mayoritas ditentukan jarak rumah siswa ke sekolah dalam sistem zonasi.Proses Penerimaan Peserta Didik Baru ( PPDB) Tahun Akademik 2019/2020 di wilayah Provinsi DKI Jakarta untuk Jalur Prestasi jenjang SMA, telah dimulai pada hari ini Senin (17/6/2019)  sampai dengan Rabu (19/6)Pada pendaftaran di SMA 79 Menteng Atas, Setiabudi, Jakarta Selatan untuk PPDB jalur prestasi, hingga siang, sudah 6 siswa yang mendaftar. Sedikit sekali, karena di SMA ini hanya tersedia 11 kursi untuk jalur prestasi, terdiri dari 2 kursi untuk prestasi akademik dan  9 kursi untuk prestasi non akademik, di antaranya prestasi di bidang olahraga, seni dan budaya.Pendaftaran PPDB Jalur prestasi dilakukan secara manual dengan membawa kelengkapan berkas pendaftaran jalur prestasi sekolah yang dituju.Kemudian mereka dapat memantau hasil seleksi yang dibuka secara online di website  ppdb.jakarta.id . Pengumuman hasil selesi PPDB  akan dilakukan tanggal 19 Juni, pukul 17.00 WIB. | Sandhi March dan Ahmad Junaidi | Jakarta|Berikut Liputannya: