Sensasi Kesegaran Air Hujan di Musim Kemarau dari Air Comberan

hujan
hujan (Foto : )
Sensasi kesegaran air hujan di musim kemarau dari air comberan merupakan inovasi warga di Kampung Tambak Segaran, Surabaya Jawa Timur.
antvklik.com
– Teriknya matahari bulan-bulan belakangan ini mencapai puncaknya. Kekeringan terjadi di mana-mana. Tapi tidak di Kampung Tambak Segaran, Surabaya, Jawa Timur.Sensasi kesegaran air hujan di musim kemarau dari air comberan dapat dirasakan warga Tambak Segaran.Tentu saja bukan air comberan kotor yang dimanfaatkan sebagai hujan buatan. Melainkan air limbah rumah tangga yang lebih baik kondisinya dari air got.Air limbah rumah tangga dialirkan untuk proses penyaringan ipal. Hasil penyaringan fase pertama ini kemudian dialirkan ke penampungan. Tahapan berikutnya adalah dari penampungan, air disaring dengan kapas, ijuk, batu zoelit, arang batok kelapa, dan pasir silika. Air bersih hasil penyaringan ini disalurkan menggunakan mesin pompa dengan pipa yang sudah diinstalasi melintasi atap-atap rumah permukiman warga.Untuk memanfaatkannya tinggal putar keran membuka maka turunlah air yang sudah bersih seperti hujan lokal yang hanya ada di Kampung Tambak Segaran.Inovasi hujan buatan ramah lingkungan ini terinspirasi dari salah satu wahana wisata dengan dana swadaya warga.Hujan buatan ini sangat bermafaat saat memasuki musim kemarau. Selain mengurangi suhu panas di musim kemarau, juga dimanfaatkan untuk menyiram tanaman seantero kampung.Pemanfaatan lainnya adalah dijadikan media main hujan-hujanan bagi kanak-kanak.Patut dicontoh inovasinya. Silahkan copy paste Netizen!Sandi Irwanto | Surabaya, Jawa Timur