Lagu "2019 Ganti Presiden" Iringi Prabowo-Sandi Daftar ke KPU

prabowo6
prabowo6 (Foto : )
Semangat para pendukung dan relawan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno  membara saat kedua capres dan cawapres ini mendaftar di Kantor Komisi Pemilihan Umum, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Jumat (10/08/2018).Pantauan ANTV, pendukung Prabowo-Sandi sudah berkumpul di depan halaman KPU usai solat Jumat. Mereka bersorak menyambut kedatangan Prabowo-Sandi yang tiba di kantor KPU sekitar 13:30 wib. Tiba di KPU, Prabowo yang berkaca mata hitam menyapa sambil sesekali melambaikan tangannya kepada seluruh pendukungnya dari mobil terbuka. Sedangkan Sandi memilih untuk berjalan kaki saat memasuki kantor KPU sambil menebar senyum.
Suasana di halaman KPU semakin meriah dengan dentuman keras suara marching band yang mengiringi kedatangan pasangan Prabowo-Sandi. Selain itu, jika pendukung Jokowi-Ma’ruf tadi pagi memilih dangdutan dan musik gamelan, para pendukung Prabowo-Sandi lebih memilih memainkan lagu-lagu bernuansa perjuangan dan kebangsaan seperti lagu Halo-halo Bandung untuk meramaikan pendaftaran Prabowo-Sandi. Hanya saja ada yang menarik dari salah satu lagu yang dimainkan selama Prabowo-Sandi melakukan pendaftaran capres-cawapres. Adalah lagu bertajuk “2019 Ganti Presiden”. Lagu ini bercerita mengenai situasi kehidupan bangsa yang kini semakin sulit sehingga dibutuhkan pemimpin baru. Lagu dengan irama pop-rock ini terdengar easy listening sehingga membakar semangat semua pendukung dan membuat mereka semua bernyanyi dan berjoget. “2019 ganti presiden, ku ingin presiden yang tak suka berbohong. 2019 P-S presiden! kuingin presiden yang cerdas gagah perkasa. 2019 ganti presiden bukan presiden yang suka memenjarakan ulama,” ucap para pendukung sambil bernyanyi.