Ponari Si Dukun Cilik yang Obati Pasien Pakai Batu Kini Jadi Pengantin

Ponari
Ponari (Foto : )
Muhamad Ponari Rohmatuloh yang dulu dikenal dukun cilik, dengan puluhan ribu pasien, kini telah resmi menikah dan menjadi pengantin. Dalam usia 21 tahun  warga Jombang, Jawa Timur tersebut, berharap perjodohannya dengan istri tercinta bisa langgeng hingga akhir hayat.
Di tengah pandemi corona, ponari dengan Aminatuz Zuhro melangsungkan resepsi pernikahan di rumahnya, Dusun Kedungsari Desa Balongsari, Kecamatan Megaluh, Jombang. Resepsi pernikahan di rumah Ponari setelah berlangsungnya resepsi pernikahan di rumah istrinya, Sabtu pekan lalu.Disambut kedua orang tuanya, Khomsin dan Mukaromah, Ponari dan istri diikat dengan kain selendang, kemudian ditarik menuju ke dalam rumah. Sejumlah kerabat dan tetangga turut bersukacita menghadiri resepsi pernikahan sederahana ini. Bahkan kedua mempelai juga tidak dipersiapkan pelaminan.Pernikahan dengan gadis pilihannya ini, Ponari ingin menjadi pernikahan yang abadi hingga akhir hayat. Sebab pemilihan terhadap Aminatuz Zuhro telah melalui proses panjang/ sejak kenal pertama pada bulan Maret 2019 lalu, saat sama-sama bekerja di perusahaan yang sama.Gadis asal Desa Sambirejo, Kecamatan Jogoroto, Jombang yang telah menjadi istri Ponari, merasa bangga karena Ponari mempunyai sifat penyayang. Aminatuz Zuhro berharap, pernikahannya menjadi pintu kebahagiaan bahtera rumah tangga yang dibangun bersama.Ijab kabul pernikahan kedua mempelai dilangsungkan pada hari Sabtu pekan lalu, di kediaman mempelai wanita. Usai akad nikah, dilanjutkan resepsi pernikahan yang berlangsung cukup meriah.Meski masa puncak kejayaan Ponari telah jauh ke belakang, yakni  11 tahun silam, namun hingga kini rumah Ponari masih tetap dikunjungi pasien untuk minta pertolongan.Ponaripun melayani dengan cara seperti dahulu, dengan cara mencelupkan batu pada air yang kemudian diminum pasien. Nantinya ponari masih membuka lebar-lebar siapapun yang minta pengobatan.
Umar Sanusi | Jombang, Jawa Timur