Polisi Selidiki Misteri 25 Makam Terbongkar di Tasikmalaya

Makam Terbongkar di Tasikmalaya
Makam Terbongkar di Tasikmalaya (Foto : )
Sejumlah makam di tempat pemakaman umum (TPU) di Kampung Pakemitan Cikatomas, Tasikmalaya, Jawa Barat digali secara misterius. Ada 25 makam yang ditemukan warga dalam kondisi terbuka pada bagian bawah nisan dengan lebar hampir sekitar 50 cm.
Anggota Polsek Cikatomas yang datang ke lokasi di TPU Pakemitan Kabupaten Tasikmalaya pada Sabtu (9/11/2019) langsung menyisir makam yang dilaporkan warga telah digali orang tak dikenal. Polisi memastikan 25 makam tidak dibongkar.
Menurut polisi pelaku hanya membuat lobang di bawah nisan tepatnya di bagian kepala agar tangan pelaku bisa merogohnya ke dalam. Dugaan sementara pelaku adalah orang yang tengah berguru ilmu hitam dan melakukan ritual aneh terhadap 25 makam sebagai upaya untuk meningkatkan ilmu kanuragannya. Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya AKP Siswo Tarigan mengatakan laporan berawal dari seorang peziarah makam yang datang ke TPU melihat tiga makam mengalami kerusakan dengan kondisi makam terbuka di bagian atas. Mendapati kejanggalan itu, si peziarah kemudian melapor ke kantor polisi terdekat. Hasil pengecekan polisi total ada 25 makam yang terbuka. Polisi menduga pelaku beraksi pada malam Jumat. Polisi belum bisa memastikan apakah pelaku mengambil bagian kepala yang berada di dalam makam atau sekadar melubangi makam sebagai syarat ritual ilmu hitam. Satreskrim Polres Tasikmalaya tengah menyigi kasus ini guna menyingkap tabir misteri di baliknya.