Daftar Merek Ponsel Terlaris di Indonesia, Oppo Kalahkan Samsung

smartphone
smartphone (Foto : )
Perusahaan riset Canalys merilis laporan data penjualan ponsel terlaris di Indonesia pada kuartal II 2019. Untuk pertama kalinya Oppo kalahkan Samsung dan Xiaomi turun peringkat.
newsplus.antvklik.com
– Dalam laporan perusahaan riset Canalys, untuk pertama kalinya Oppo memimpin pasar ponsel pintar di Indonesia. Peringkat kedua dan tiga ditempati Samsung dan Xiaomi.Oppo berhasil memimpin dengan menguasai 26 persen pasar Indonesia. Pertumbuhannya juga naik signifikan mencapai 54 persen dari periode sama tahun lalu. Sedangkan Samsung berada di urutan kedua dengan menguasai 24 persen pasar. Kenaikannya hanya 10 persen dari tahun lalu.Sementara Xiaomi turun di posisi ketiga dengan market share 19 persen. Pertumbuhannya juga turun sebesar 9 persen. Padahal di kuartal I 2019, Xiaomi masih bertengger di peringkat dua dengan menguasai 20,5 persen pasar dan pertumbuhan yang fantastis, mencapai 139 persen.Di peringkat keempat ada Vivo dengan menguasai 15 persen pasar dan pertumbuhannya mencapai 62 persen. Yang juga mengejutkan adalah Realme, sub brand Oppo yang belum lama masuk ke pasar smartphone.Pada pada kuartal 1 2019, perusahaan yang bermarkas di Shenzen, China ini tidak masuk hitungan, namun sekarang sudah bertengger di peringkat lima dengan menguasai 7 persen pasar.