Mahasiswa Keroyok Gambar Masjid Ciptakan 639 Desain

masjid4
masjid4 (Foto : )
Mahasiswa keroyok gambar masjid ciptakan 639 desain untuk dicatat di rekor MURI. Rekor desain terbanyak ini masuk catatan rekor ke 9.142 di buku rekor MURI.
antvklik.com
- Mahasiswa keroyok gambar masjid ciptakan 639 desain. Mahasiswa yang terlibat dalam pembuatan desain massal ini tercatat sebanyak 639 mahasiswa baru jurusan tehnik sipil, fakultas tehnik Universitas Muhammadiyah, Yogyakarta.Ratusan mahasiswa tehnik sipil ini sangat antusias membuat desain masjid. Setelah rampung para mahasiswa mengangkat rancangan mereka.Karya ratusan mahasiswa ini langsung disaksikan petugas dari rekor MURI Indonesia. Mereka menghitung dan mengecek berapa jumlah mahasiswa yang mengikuti membuat rancangan desain masjid di halaman kampus Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.Sebagian karya mahasiswa baru dipajang di dekat panggung. Namun, sebagian besar dipegang sendiri dan ditunjukkan kepada tamu undangan dan petugas dari museum rekor MURI. Sri Widati, petugas dari museum rekor Indoneisa menyampaikan pengumuman bahwa aksi ratusan mahasiswa fakultas tehnik ini secara resmi masuk ke museum rekor indonesia.Lutfi, salah satu mahasiswa baru, yang membuat rancangan desain masjid mengaku senang karya bersama rekan-rekannya tercatat di museum rekor MURI. Desain masjid yang dibuatnya merupakan kombinasi masjid modern dan masjid tradisional.Rekor ini menambah daftar kreasi mahasiswa UMY di museum rekor Indonesia. Sejak 2005 hingga tahun 2019, ada 10 kegiatan mahasiswa UMY yang tercatat di museum rekor indonesia MURI.Santosa Suparman | Bantul, Yogyakarta