Lawan Covid-19, Kelompok Usaha Bakrie Serahkan Bantuan Rp20 Miliar ke BNPB

Lawan Covid-19, Kelompok Usaha Bakrie Serahkan Bantuan Rp20 Miliar ke BNPB
Lawan Covid-19, Kelompok Usaha Bakrie Serahkan Bantuan Rp20 Miliar ke BNPB (Foto : )
Kelompok Usaha Bakrie menyerahkan bantuan Rp20 miliar kepada BNPB untuk penanganan covid-19 di Indonesia.
Upaya penanganan virus corona atau Covid-19 di Indonesia oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 BNPB, terus mendapat dukungan dari berbagai pihak.Kali ini, Kelompok Usaha Bakrie menyerahkan bantuan kepada BNPB sebesar Rp20 miliar. Sumbangan ini diserahkan langsung oleh Pimpinan Kelompok Usaha Bakrie, Anindya Bakrie, kepada Kepala BNPB sekaligus Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Doni Monardo, di Graha BNPB, Jakarta, Jumat (27/3/2020).Anindya mengatakan, perjuangan melawan virus corona tidak bisa hanya dilakukan oleh pemerintah sendirian. Seluruh komponen masyarakat harus berkontribusi.“Kita semua patut mengutamakan solidaritas bangsa dan bergotong royong bersama pemerintah mengatasi krisis,” katanya.Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Doni Monardo mengatakan, pihaknya sangat menyambut baik bantuan dari Grup Bakrie. Menurutnya, bantuan akan digunakan untuk para tenaga medis yang sangat membutuhkan peralatan medis guna menangani pasien Covid-19.
Emzy Ardiwinata dan Abdul Gofur | Jakarta