Korban Banjir Pengadegan Jaksel Masih Bertahan di Pengungsian

mendagri tito menyerahkan ktp foto jhonbosco
mendagri tito menyerahkan ktp foto jhonbosco (Foto : )
Ratusan warga Pengadegan Jakarta Selatan masih bertahan di pengungsian. Menteri Dalam Negeri  (Mendagri) Tito Karnavian yang berkunjung ke lokasi, melihat pengurusan dokumen warga yang hilang atau rusak akibat banjir.
Gelangggang Olahraga Pancoran Jakarta Selatan yang jadi posko pengungsian banjir, masih dipenuhi warga Pengadegan, Selasa (7/1/2020). Tercatat ada 502 orang yang masih bertahan di tempat ini.Para pengungsi mengaku banyak dokumen yang rusak atau hilang saat banjir, seperti KTP, buku nikah dan Kartu Keluarga. Karena itu Kementerian Dalam Negeri melalui aparat kelurahan dan kecamatan setempat, membuka Posko Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) di tempat ini.Mendagri Tito Karnavian yang berkunjung ke lokasi, secara simbolik menyerahkan KTP dan dokumen baru yang telah dibuat Posko Dukcapil kepada warga korban banjir,Sebelumnya, Mendagri telah berjanji akan mempermudah dan mempercepat pengurusan dokumen rusak atau hilang bagi warga korban banjir.
Rahmat Aminudin & Jhonbosco I Jakarta