Hingga Jumat Pagi, Sejumlah Ruas Jalan Ibu Kota Masih Kebanjiran

Situasi diTraffic light Ringroad Kembangan Jakbar belum bisa di lintasi ketinggian air masih 40 cm
Situasi diTraffic light Ringroad Kembangan Jakbar belum bisa di lintasi ketinggian air masih 40 cm (Foto : )
Setelah diguyur hujan lebat sepanjang Selasa hingga Rabu kemarin, sejumlah wilayah di Jakarta dilanda banjir. Ternyata hingga Jumat (3/1/2020) pagi, sejumlah ruas jalan ibu kota masih kebanjiran.
Banjir yang melanda Jakarta dan sekitarnya terus surut. Namun ternyata sejumlah ruas jalan di ibu kota masih tergenang banjir. Ada yang sudah bisa dilewati kendaraan, ada juga yang belum.Seperti di ring road atau jalan lingkar Kembangan Jakarta Barat, masih belum dapat dilintasi kendaraan. Ketinggian air di ruas jalan ini mencapai 40 cm.[caption id="attachment_265332" align="alignnone" width="900"]
Ring road Kembangan Jakbar belum bisa dilintasi (Foto: TMC Polda Metro Jaya)[/caption]Sementara di lampu pengatur lalu lintas Cengkareng Jakarta Barat juga masih ada genangan banjir. Tapi ruas jalan ini sudah dapat dilintasi kendaraan, baik kendaraan roda dua maupun roda empat. Genangan banjir di jalan dekat pengatur lalu lintas Cengkareng Jakbar masih (Foto: TMC Polda Metro Jaya)Kondisi serupa juga terjadi di Jalan Tubagus Angke Jakarta Barat. Ketinggian air di ruas jalan ini antara 10-20 cm dan sudah dapat dilalui kendaraan bermotor.[caption id="attachment_265334" align="alignnone" width="560"]