Hari Keempat 25 Tenaga Medis Menjalani Perawatan di RS UNS

25 pasien covid UNS
25 pasien covid UNS (Foto : )
Memasuki hari keempat, 25 tenaga medis yang terpapar covid -19 dari Civitas Akademi UNS masih menjalani perawatan intensif di ruang isolasi rumah sakit. Semua yang masuk isolasi tanpa gejala ((OTG).
Memasuki hari keempat, 25 tenaga medis yang terpapar covid -19 dari Civitas Akademi UNS yang beraktivitas  di RSUD  Moewardi masih menjalani perawatan intensif di ruang isolasi Rumah Sakit UNS di Pabelan, Kartasura, Sukoharjo. Hingga saat ini belum diketahui hasil tracking yang dilakukan RSUD  Moewardi,  dari manakah penularan covid -19 ke para tenaga medis tersebut.Dari keterangan Kepala Gugus Tugas Covid- 19 di RS UNS, Dokter Tonang, 25 tenaga medis yang diisolasi di RS UNS semuanya tanpa gejala. Hanya ada satu dua gejala ringan dan semua baik-baik saja. Kini petugas masih menunggu hingga 14 hari kedepan.“Dari 25 tenaga medis Civitas Akademi UNS itu terdiri dari pengajar dan peserta didik, termasuk tenaga medis yang bertugas di bagian adminstrasi. Saat ini RSUD  Moewardi masih melakukan tracking kepada semua tenaga medis dan hasilnya masih menunggu, “ ujar Dr Tonang.Di RS UNS saat ini merawat sekitar 42 pasien covid-19, 25 diantaranya tenaga medis. Semua pasien covid dirawat di dua lantai khusus yang memiliki jalur khusus, sehingga terpisah dengan jalur pasien umum yang menjalani perawatan. Dari dua lantai tersebut, RS UNS mampu menampung sekitar 65 pasien.Effendy Rois  | Solo, Jawa Tengah