Gelar Razia Malam Takbiran di Depok, Petugas Temukan Celurit, Minuman Keras dan Petasan

Gelar Razia Takbiran di Depok, Petugas Temukan Celurit, Minuman Keras dan Petasan (Foto Tangkap Layar Video Instagram)
Gelar Razia Takbiran di Depok, Petugas Temukan Celurit, Minuman Keras dan Petasan (Foto Tangkap Layar Video Instagram) (Foto : )
Petugas gabungan dari Polri dan TNI temukan celurit, minuman keras dan petasan saat gelar razia malam takbiran di Kota Depok, Jawa Barat, Sabtu (23/5/2020) tengah malam.
Razia yang dimaksudkan untuk menjaga situasi keamanan tetap kondusif di tengah perayaan lebaran atau hari raya Idul Fiitr 1441 Hijriyah itu, dilakukan tim gabungan dengan menyusuri sejumlah wilayah yang dipenuhi keramaian.Saat menghentikan sebuah angkot yang berisi pemuda dan remaja yang kedapatan juga naik si atas kap mobil itu, polisi langsung menggeledahnya.Saat digeledah, petugas gabungan menemukan sejumlah sejata tajam di antaranya celurit, minuman keras dan petasan yang dibawa oleh serombongan remaja yang menaiki angkot tesebut.Menurut sejumlah remaja, tujuan mereka adalah untuk mengikuti takbir keliling yang akan bergabung dengan teman-temannya yang lain.Sedangkan terkait penemuan senjata tajam dan minuman keras di dalam angkot yang dinaiki mereka, hingga kini polisi belum memberikan keterangan.Pemerintah Kota Depok sendiri melarang untuk diadakan takbir keliling mengingat pandemi Covid-19 masih terjadi di wilayah itu.Sejumlah polisi terus mengawasi ruas jalan yang biasa digunakan untuk melaksanakan takbir keliling di tengah kebijakan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) akibat pandemi Covid-19Takbir keliling tak boleh dilakukan karena bisa mengundang kerumunan lebih dari lima orang.Selain itu, selama penerapan PSBB, warga juga diimbau untuk beraktivitas di rumah.
Informasi razia tim gabungan malam takbiran di Kota Depok itu juga dibagikan oleh akun Instagram @depok.update dan berikut videonya: https://www.instagram.com/p/CAixGz5pjmI/?igshid=1iz5dq047j8j1